Review Pelanggan untuk Papilion’s Market Place
Curated Market
oleh Andrika Nadia, 03 Oktober 2021 (3 tahun yang lalu)
Papilion’s Market Place is a curated market which provides selection of gourmet products, artisan homewares, and wellness products.
Interiornya classy and luxurious, seating capacitynya banyak ada yang di indoor dan ada juga yang di outdoor. Pilihan makanannya menarik-menarik banget mulai dari Cakes, Ice Cream, Coffee, Non Coffee, dan Main Dishes.
- Es Kopi Susu MP (IDR 25,000)
Es Kopi Susu Gula Aren yang cukup bold, creamy, dan manisnya pas. Disajikan di paper cup putih berlogokan Papilion’s Market Place dan paper straw berwarna merah putih. Feels like Christmas! Untuk di tempat sefancy ini harga Eskopsusnya super murahhh!
- Cherry Pie (IDR 80,000)
Semua Cakenya berasal dari Huiz Van Wely yaitu premium cake shopnya Papilion Group. Gw nyobain Cherry Pie — Sour Cherry Pie yang dilapisi dengan Italian Meringue and Milk Chocolate Shavings. Rasanya kayak lagi makan Black Forest, dominan di rasa Coklatnya tapi ada campuran rasa Cherry yang lumayan asem.
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: