Review Pelanggan untuk Tugu Kawisari Coffee & Eatery
Nasi Besek Cakalang
oleh biilbee, 06 April 2023 (hampir 2 tahun yang lalu)
Cobain nasi besek ikan cakalang, isinya ada nasi, ikan cakalang, tahu bacem, tempe bacem, bakwan jagung, sambel ijo. Untuk ikan cakalangnya enak, tidak keasinan, dan pedas, di dalamnya juga ada pete. Bakwan jagungnya enak, crispy dan tidak terlalu berminyak. Untuk nasinya pas buat orang yang makannya dikit, karena porsi nasinya lebih sedikit dari porsi nasi normal di resto lainnya. Untuk harga dan makanannya worth it sih, karena ambiencenya juga bagus dan tempatnya strategis
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: nasi besek cakalang
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: