Review Pelanggan untuk Verina Risoles
Risoles Enak
oleh Albert Murdiono, 29 Januari 2024 (sekitar 1 tahun yang lalu)
Merek ini sudah cukup lama sekali dan ternyata setelah sekian tahun tidak lihat, ternyata masih di lokasi sama dan masih berjualan. Artinya kualitas nya memang bagus dan rasa konsisten. Saya pesan yang ragut ayam tradisional yaitu yang tepung rotinya halus. Rasanya memang masih sangat enak cocok harga masih standar wajar 9000 rupiah. Banyak varian lain juga.
Harga per orang: < Rp. 50.000