Review Pelanggan untuk Wee Nam Kee

Es Ayam Kukus!

oleh FlavorHunter, 20 Juli 2023 (1 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

1.4
Foto Makanan di Wee Nam Kee
Foto Makanan di Wee Nam Kee

Makanan mereka harusnya enak-enak, saya selalu menjadikan restoran ini sebagai comfort food saya. Tapi di cabang yang satu ini saya menemukan fakta menarik ketika makanan nya di sajikan dengan tingkat kecepatan yang sangat cepat! Ayamnya keluar sesuai pesanan yaitu paha atas dan paha bawah untuk ukuran quarter. Selesai di foto dan video saatnya mencoba! Suapan pertama masuk, lho kok ada yang aneh sama ayamnya. Suapan kedua masuk, ayamnya dingin rasa kulkas dan bau ayam yang tidak matang menyengat sekali! Belum lagi pelayanan yang tidak ramah dan cenderung bragajulan. Ya saya mengerti saya datang ketika hampir closing yaitu jam 8.45, tapi tidak seharusnya mereka berlaku seenaknya, berbicara satu sama lain dengan sangat keras tertawa terbahak-bahak mengganggu saya ketika sedang makan. Jadi untuk cabang yang ini sangat perlu dilakukan evaluasi mendalam dari segi service dan food serving!

Menu yang dipesan: Quarter Chicken, Fragrant Rice

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Wee Nam Kee

(China)

Emporium Pluit Mall, Lantai 3
Jl. Pluit Selatan Raya, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.1
Rasa:3.3
Suasana:3.0
Harga:2.5
Pelayanan:3.0
Kebersihan:3.8

Reviewer:

Foto Profil FlavorHunter

53 Review

19 Makasih