Depot Dunia Sate
Lokasi : Penjaringan Sari, di Pelataran Toko Bangunan (Dekat Graha YKP)
Seperti namanya Dunia Sate, depot ini menyediakan menu sate. Ada 3 macam sate yang ditawarkan yaitu Sate Blora, Sate Taichan, dan Sate Ponorogo. Sate Blora menggunakan bumbu kacang yang kental dengan kecap, bawang goreng, dan sambal, membuat rasa satenya menjadi gurih, asin dan pedas. Enak banget. Kalau Kawan lebih suka yang agak manis, Sate Ponorogo bisa menjadi pilihan utama. Sedangkan untuk Kawan yang sangat suka pedas, Sate Taichan bisa menjadi pilihan yang tepat, untuk Sate Taichan, bumbu yang digunakan lebih cenderung ke sambal dan bawang goreng serta sate yang dimasak lebih kering tanpa kecap (seperti sate asin). Yang unik di depot ini adalah cara masaknya yang tidak menggunakan arang melainkan alat panggang dengan bahan bakar gas. Selain itu, sambalnya juga unik, mantap banget. Untuk pelengkap satenya, ada pilihan nasi dan lontong.
Untuk menu minum tidak terlalu banyak pilihan, hanya pilihan standar seperti es teh, es jeruk, minuman instan, dan air mineral. Ada 1 menu yang saya coba dan ternyata rasanya enak dan unik di depot ini yaitu es lemon tea. Di sini es lemon tea tidak menggunakan bahan sachet, melainkan racikan sendiri dari pemilik depot, enak banget.
Rekomendasi saya : Sate Blora, Sate Taichan, Es Lemon Tea
Harga : 15rb untuk 10 tusuk sate