Review Pelanggan untuk Hong Tang
Tempatnya Bagus, Nyaman
oleh Riawati Gu, 05 Maret 2017 (hampir 8 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Banyak yang ngrekomendasiin Hong Tang untuk dessert, oke lah jadi saya coba juga.
Untuk tempatnya enak nyaman luas, design interiornya jg keren, bagus untuk foto - foto.
Menu yang saya coba kebetulan Grass Jelly 25, paket grass jelly yang ada ice cream nya, yang saya pilih yang menurut waitress disana recommended, ice cream pilihan saya kali ini matcha. Kebetulan saya memang penggemar ice cream matcha. Bagi saya ice cream matchanya agak terlalu pahit dan teksturnya kurang creamy ya, kemudian dicampur dengan isian lain ada grass jely, qball, taro ini dan kemudian disiram fresh milk. Rasanya masih seimbang enak gak terlalu manis juga. Pas lah di lidah saya, segar2 nyam nyam...
Harga dan rasa masih masuk akal meskipun porsinya ga terlalu banyak tapi bisa dibilang cukup. Sebanding dengan harganya. Untuk menu yang saya pilih sekitar 40k.
Patut dicoba sih..
Menu yang dipesan: Grass Jelly No 25
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: