Review Pelanggan untuk Indonesian Bistro By Confit

Makan enak di RS

oleh Merissa Ezhalia, 19 Oktober 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.8
Foto Interior di Indonesian Bistro By Confit
Foto Makanan di Indonesian Bistro By Confit

Karena ada saudara sakit akhirnya mampirlah ke National Hospital. Gak lama kemudian laper melanda, akhirnya turun ke lobby dan nyobain makan disini.

Uniknya di setiap menu dicantumkan jumlah kalori buat 1 porsinya.
Disini nggak cuma jual makanan khas Indonesia aja tapi juga ada makanan lainnya, seperti nasi ayam hainan, salmon teriyaki, dll.

Aku pesen nasi ayam hainan (37k) sama nasi goreng (29k)
- Nasi ayam hainannya overall enak, daging ayamnya tebel, lembut dan asinnya pas. Tapi untuk nasi hainannya kurang enak soalnya agak kering dan rasa jahenya terlalu kuat.
- Nasi gorengnya juga enak, rasanya pass, dan sedap karena ada bawang gorengnya. Ditambah lagi ada kerupuk udang dan telur mata sapi yang bikin nasi goreng ini tambah enak.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Indonesian Bistro By Confit

Menu yang dipesan: nasi ayam hainan, Nasi Goreng

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Indonesian Bistro By Confit

(Indonesia)

National Hospital
Jl. Boulevard Famili Selatan Kav. 1, Wiyung, Surabaya


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.5
Suasana:4.0
Harga:3.8
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Merissa Ezhalia

28 Review

38 Makasih