Review Pelanggan untuk Port Five Six

Super Cozy !!!

oleh Yummy Eats, 24 April 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

4.4
Foto Makanan di Port Five Six

Egg Shinjuku

Foto Makanan di Port Five Six

Croissant Cendol

Port Five Six, salah satu cafe yang lumayan baru di daerah Gading Serpong. Lokasinya ada di atas Soto Ambengan Cak Sadli, tapi untuk masuk ke Port Five Six sendiri aksesnya bukan dari pintu yang sama dari tempat soto, melainkan harus melewati sebuah pintu kecil di samping belakang.

Tempat nya cukup besar dan terbagi menjadi dua bagian yaitu, indoor dan outdoor. Konsep tempat ini minimalis sekali dengan tidak terlalu banyak hiasan yang berlebihan. Interior cafe ini didominasi warna abu-abu dan biru, dengan sedikit hiasan dedaunan hijau di beberapa spot nya.

Aku suka sekali tempat ini, super cozy buat sekedar ngumpul-ngumpul bareng temen-temen atau pacar. FYI, disini juga music nya up to date sekali, seneng kan pasti nongkrong-nongkrong sambil dengerin music yang up to date :D

Menu yang ditawarkan disini terbagi menjadi beberapa bagian, ada yang Brunch All Day, Mains, Light Meal dan Coffee. Konsep makanan yang ditawarkan disini merupakan gabungan dari masakan Jepang, Australia dan Indonesia.

Egg Shinjuku (86K)
Menu wajib brunch : Egg Shinjuku! Seneng banget kalau nemu tempat yang bikin telurnya pas! Kuningnya meleleh sempurna ketika dipotong. Ditambah dengan salmon, miso hollandaise sauce, salmon yang perfectly cooked, kani stick (hasil olahan dari berbagai macam bahan yang di beri aroma crab/kepiting), pesto dan sour dough bread, ini favorit banget deh !!!

Pork Five Six (96K)
Menu ini terdiri dari pork belly, hash brown, jamur, sayur dan telur. The slices of pork belly were massive. I love eggs and pork belly, so naturally this dish impressed me.

Aglio Olio with Pork Belly (80K)
Disajikan dengan taste agak spicy dan garlic yang pas untuk menggugah selera. Ada sliced pork belly tertata rapi diatas spaghettinya. Pork belly dicampur dengan aglio olio nya, hmm, yummy. Potongan jamurnya juga royal, selalu hadir di tiap suapan.

Chashu Don (58K)
Tampilannya simple, hanya nasi putih diberi topping irisan daun bawang, daun bombay, jejeran pork belly dan telur. Walaupun tampilannya simple tapi rasa makanan yang satu ini enak dan gurih.

Watermelon Calamari Salad (58K)
Menu unik yang satu ini merupakan their signature dish. Pertama kali melihat menu ini, cukup kaget karena baru kali ini melihat calamary dicampur dengan buah semangka dan coconut sesame dressing. Aku pikir rasanya akan aneh, tapi ternyata ga sama sekali. Calamary nya renyah dan gurih, seimbang dengan rasa manis dan juicy dari buah semangka nya, lumayan enak juga dicocol dengan coconut sesame dressingnya.

Salted Egg Yolk Chicken (53K)
Buat pecinta Salted Egg, harus banget nyobain Salted Egg Yolk Chicken disini. Porsinya pas buat lunch atau dinner. Rasanya enak dan cocok banget di lidah! Bumbunya ga berlebihan, pas dan meresap ke ayamnya. Menu ini wajib banget pakai telur mata sapi yang setengah matang.

Crispy Duck (58K)
Menu ini terdiri dari bebek goreng crispy, nasi, telur dadar dan sambal matah. Wajib dicoba juga kalau lagi kesini. Irisan bawang nya enak, pas banget buat nemenin sambel nya yang pedes. Bebek goreng yang crispy dicocol ke sambal matah khas Bali yang enak ini... PECAH!

Steak and Egg (128K)
Daging yang dipakai untuk steak ini adalah Australian Rib Eye. Rib-Eye adalah salah satu steak yang paling populer dan juicy. Daging lembut dari bagian rusuk/rib lebih berlemak. Lemak ini yang menyebabkan dagingnya lebih beraroma. Menu ini dipesan dengan tingkat kematangan medium rare, dagingnya empuk dan gurih ditambah dengan side dish nya telur, french fries dan water cress salad yang menambah cita rasa dari steak ini.

Chicken Waffle (68K)
Menu brunch ini porsinya cukup besar, terdiri dari potongan ayam fillet nya tebal-tebal dan crunchy, waffle yang tebal, kemudian disiram dengan saus hoisin, yang rasa nya agak asin manis. Saus ini juga cocok jadi cocolan untuk ayam fillet ini.

Cendol Croissant (38K)
Menu unik lain nya disini adalah Cendol Croissant. Ini adalah butter croissant yang didalamnya terdapat sabayon sauce yang wangi dan rasa nya seperti cendol. Buat kalian yang penasaran sama menu satu ini, wajib banget dicobain. Yummy banget, apalagi kalau dimakan saat hangat!!!! Kalau kalian yang bosan dengan croissant yang itu-itu saja, boleh banget menu ini dicobain !!!

Overall, suka banget sama Port Five Six, tempatnya emang bener-bener cozy dan bikin nyaman, betah buat lama-lama disini , banyak spot tempat buat foto-foto. I will come back later for sure !!!

Foto lainnya:

Foto Makanan di Port Five Six
Foto Interior di Port Five Six
Foto Makanan di Port Five Six
Foto Makanan di Port Five Six
Foto Makanan di Port Five Six
Foto Makanan di Port Five Six
Foto Makanan di Port Five Six
Foto Makanan di Port Five Six
Foto Makanan di Port Five Six
Foto Interior di Port Five Six

Menu yang dipesan: Chashu Don, Salted Egg Yolk Chicken, chicken waffle, egg shinjuku, Cendol Croissant, Pork Five Six, crispy duck, Aglio Olio with Pork Belly, Watermelon Calamari Salad, steak and egg

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Port Five Six

(Kafe)

Ruko 1B, Blok BH10 No. 5 - 6
Jl. Kelapa Gading Selatan, Gading Serpong, Serpong, Tangerang


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.1
Suasana:4.2
Harga:3.6
Pelayanan:3.7
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Yummy Eats

322 Review

195 Makasih