Foto Profil SarMeL

SarMeL

1037 Review | 238 Makasih
Alfa 2023 Level 13
Dimsum BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.4  
    Nasi Ulek Bu Gem [ Karawaci, Indonesia ]

    NASI ULEK ....

    Cobain:
    ✅️ Paket 1 (Rp 30K)
    Pilih ayam dada dengan nasi ulek, sayur urap dan sambal. Campuran nasi ulek dengan sambal boleh dicoba. Tidak terlalu pedas. Sayur urapnya oke rasanya dan segar sayurannya. Ayam gorengnya empuk cuman agak berminyak. Sambalnya mantap dan kremesannya banyak.
    .
    ✅️ Oseng Daging (Rp 28K)
    Walaupun penyajiannya lama, tapi rasanya oke banget, campuran gurih dan pedas. Dagingnya empuk dan diiris tipis-tipis.
    .
    ✅️ Pecel (Rp 15K)
    Sayurannya segar dan cukup beragam variasinya. Cuman sayang bumbu pecelnya kurang banyak.
    .
    ✅️ Tempe Mendoan (Rp 15K) dan Tahu Goreng (Rp 15K)
    Tidak sesuai ekspektasi untuk tempe mendoannya seperti tempe goreng tepung biasa. Gorengnya terlalu kering dan agak keras.
    .
    ✅️ Telor Dadar Crispy Special (Rp 14K)
    Tidak rekomen untuk dicoba. Telornya kekeringan gorengnya dan warna coklat tua. Penampakannya seperti remahan. Kebanyakan kremesannya.
    .
    Pelayanannya oke dan ramah. Suasananya remang-remang dan berAC

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Warteg Selera Bahari [ Kecamatan Curug ]

    WARTEG NAEK LEVEL!

    Tempatnya nyaman, berAC dan bersih. Buka setiap hari dari jam 9 pagi dan tutup jam 7 malam. Variasi lauknya beragam dengan harga terjangkau sekitar Rp 25K per orang. Harga soto ayam Rp 12K. Cuman rasa makanannya standar, ada yang kemanisan dan tawar. Bisa refill air minum. Pelayanannya oke dan ramah.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    D'Terrasse [ Karawaci, Kafe ]

    PELAYANANNYA MENURUN ...

    Pesan:
    ✅️ Nasi Goreng Roa (Rp 35K)
    Salah satu menu kesukaan dan selalu repeat order kalau lagi makan disini. Cuman sayang kali ini, porsinya sedikit sekali dibandingkan terakhir makan. Kebanyakan potongan cabe irisnya dan rasa ikan roanya kurang berasa. Cenderung hambar.
    .
    ✅️ Rice Bowl Ayam Mozarella (Rp 25K)
    Ada sekitar 5 potongan besar ayam goreng tepung dikasi topping keju mozarella yang sudah meleleh. Rasanya B aja, tidak ada yang istimewa. Porsi cukup mengenyangkan.
    .
    ✅️ Tofu Telor Asin (Rp 45K)
    Paling suka dengan menu ini. Tofunya lembut dan dimasak dengan telor asin. Rasanya enak dan gurih. Apalagi dimakan
    bersama dengan nasi putih hangat, nikmat!
    .
    Tempatnya nyaman cuman sayang pelayanannya lama sekali. Seharusnya saya memesan "bakwan jagung" tetapi sampai semua makanan di meja habis, bakwannya tidak kunjung datang. Akhirnya saya cancel, padahal itu menu favorite.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Ciak Tiam [ Alam Sutera, Kafe ]

    COBAIN "KOPITIAM" BARU!!!

    Pesan:
    ✅️ Tahu Goreng Pop dan Teh Tarik dingin (Rp 63K)
    Ini paket Kongkow 4. Tahu gorengnya tawar dan kurang crunchy. Kurang cocok dimakan dengan sambelnya. Teh tariknya kemanisan. Next, mesti request less sugar.
    .
    ✅️ Kopi Butter Toast (Rp 39K)
    Agak keras dan kurang berasa campuran butter serta kopinya. Lumayan enak setelah dimakan dengan salted caramelnya.
    .
    ✅️ Singkong Goreng Keju (Rp 25K)
    Rasa singkongnya asin gurih dan lembut. Tapi kurang berasa rasa kejunya. Gorengnya bagus tidak berminyak.
    .
    ✅️ Steamed Ubi Bun (Rp 23K)
    Satu paket dapat 3 topping: kaya, salted caramel dan butter. Tekstur bunnya lumayan lembut dan sedikit hangat. Enak juga dimakan berbarengan dengan topping sambil ngobrol.
    .
    Tempatnya nyaman, bisa indoor dan outdoor. Pelayanannya oke.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    May Star Palace [ Pantai Indah Kapuk, China ]

    ENAK TAPI LOKASINYA JAUH BANGET ...

    Semua menu yang dipesan rasanya enak dan dimasak dengan baik. Pelayanannya pun cepat dan ramah. Cuman sayang dessert "pudding kelapa"nya kemanisan walaupun penampakannya menarik. Tempat bersih dan nyaman.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    Baia Nonna [ Thamrin, Singapura ]

    SEMPURNA ...

    Cobain:
    ✅️ Mui Fan Seafood (Rp 59K)
    Rasa nasi siram ini enak sekali. Comfort food. Campuran potongan sayur, fish cake, cabe hijau dengan topping udang. Porsinya tidak terlalu banyak. Wajib dicoba!
    .
    ✅️ Ayam Berempah Basmati (Rp 74K)
    Nasinya gurih dengan banyak lauk seperti ayam goreng, potongan buncis, teri kacang goreng, luncheon ayam dan telor dadar. Sambalnya enak. Tekstur ayamnya kering diluar, lembut bagian dalam.
    .
    ✅️ Strawberry Cream Layer Toast and Chamomile Tea (Rp 59K)
    Salah satu menu yang direkomendasikan. Pastry dengan layer berlapis-lapis super lembut dengan lapisan cream dan potongan buah strawberry. Rasanya tidak terlalu manis. Enak! Tehnya wangi.
    .
    Pelayanannya cepat dan ramah. Tempatnya nyaman.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Uji Matcha [ Thamrin, Kafe ]

    SETELAH DIRENOVASI ...

    Cobain:
    ✅️ Soft Serve Uji Matcha (Rp 33K)
    Ice cream matcha lumayan enak dan terasa susunya. Conenya renyah.
    .
    ✅️ Arashiyama Matcha Mille Crepes (Rp 46K)
    Wajib dicoba! Tekstur crepesnya lembut dan enak. Cremenya juga tidak eneg sama sekali.
    .
    ✅️ Pure Uji Matcha Drink (Rp 39K)
    Request tidak pakai gula sama sekali. Agak pait tapi enak matchanya. Apalagi disajikan dalam keadaan dingin.
    .
    ✅️ Ichigo Daifuku (Rp 50K)
    Dapat 2 mochi. Mochi matcha yang lembut dengan isian kacang merah dan topping buah strawberry. Rasanya terlalu manis dimulut. Kurang cocok di lidah saya.
    .
    Pelayanannya oke cuman sayang tempat dine-in nya sangat limited dan jarak antar meja saling berdekatan.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    LeeLoo Siomay [ Karawaci, Indonesia ]

    FAVORITE

    Salah satu siomay favorite "Siomay Leeloo". Harga satuannya Rp 10K. Teksturnya lembut dan wangi ikan tenggirinya. Isinya ada telor dan udang juga. Enak!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Soto Tangkar & Sate Kuah Bang Cecep [ Gading Serpong, Indonesia ]

    EMANG BOLEH SE-ENAK GITU?? 😍👍

    Cobain "Soto Tangkar Sengkel" (Rp 25K) dan Sate Tusuk (Rp 6K). Tekstur dagingnya empuk. Aroma satenya wangi. Kuahnya enak dan gurihnya pas. Pelayanannya oke, ramah dan cepat. Tempatnya bersih cuman agak panas.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Waroeng Nyunda [ Gading Serpong, Indonesia ]

    BAKALAN BALIK LAGI ....

    Cobain:
    ✅️ Paket Nila Goreng (Rp 46K)
    Satu paket isi nasi, ikan nila, tahu, tempe dan sayur asem. Kalau mau pakai nasi liwet tambah Rp 3K. Tekstur nasinya pulen, enak, gurih dan ada ikan terinya. Gorengan ikan nila, tahu dan tempenya pun bagus. Kering bagian luar tetapi lembut bagian dalam. Sayur asemnya mantap. Free refill sambal terasi dan sambal bawangnya. Recommended!!
    .
    ✅️ Paket Nila Bakar (Rp 48K)
    Hampir sama seperti Paket Nila Goreng cuman bedanya ikannya dibakar.
    .
    ✅️ Bakwan Goreng (Rp 9K)
    Ukuran bakwannya besar dan renyah. Enak banget!
    .
    ✅️ Tahu Goreng (Rp 6K) Tempe Goreng (Rp 6K)
    Tahu dan tempenya berbumbu kuning dan lumayan gurih.
    .
    Tempatnya nyaman dan pelayanannya oke.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!