













-
4.0Fan Fries [ Bintaro, Snack ]
Fan Fries
Jalan di mal ini dan sedikit lapar, sekalian mampir kesini karena biasa di tempat lain juga ramai antri. Pesan french fries biasa saja, menurut saya disini agak terlalu kering gorengnya. Mungkin selera, tapi terlalu crispy garing jadi kurang cocok saya. Waktu sebelumnya makan di cabang lain lebih pas rasanya. Untuk sausnya tetap saya pilih tartar yang mana enak disini. Ada beberapa tempat duduk disini.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Old Chang Kee [ Bintaro, Snack ]
Charsiu Chicken Puff
Sembari lewat saja mau snack sedikit jadi beli yang isinya casiu ayam. Lumayan juga tapi sepertinya jadi kecil sekarang.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Pensee Bakery [ Bintaro, Toko Roti dan Kue ]
Bakery Enak
Mampir ke daerah Bintaro asal berhenti saja coba beli roti disini. Ternyata lumayan banyak variasinya. Sedang ada promo roti nanas. Parkir lumayan mudah.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Miesabi [ Kebon Jeruk ]
Mie Ayam Enak
Cobain mie ayam ini karena kebetulan pernah lewat. Tempatnya di pekarangan rumah yang parkirannya panjang jadi mobil mudah parkir. Pesan bareng teman-teman dan coba hampir semua varian. Mas nya yang kerja sendirian dan pengerjaannya bisa dibilang cukup lama, karena pangsit saja semuanya dibuat satu persatu bungkus kulit dulu. Tapi kebetulan hanya kita yang makan, jadi menunggu untungnya teduh. Saat bakminya keluar dan semuanya ternyata rasa bakminya sangat memuaskan, jadi tidak merasa kesal menunggu. Pangsit goreng nya juga digoreng satu persatu dulu dan ternyata kulitnya pas enak sekali. Harga disini masih termasuk sangat murah.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.0Upwest Coffee [ Meruya, Kafe ]
Driving Range Coffee Shop
Diajak teman meeting disini, tempat nya luas dan parkirnya mudah. Coffee shop seperti biasa di driving range lain, tidak besar tapi nyaman. Tapi hot americano nya tidak disediakan di cangkir.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Waroeng Mas Sem-Lo [ Alam Sutera, Indonesia ]
Warung Masakan Semarang
Food court di mal ini besar, dingin, bersih dan tidak ramai jadi nyaman. Cobain nasi ayam semarang nya dan rasanya sudah sesuai semua cukup enak. Harga juga masih wajar.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Soto Betawi by Warung Betawi [ Alam Sutera, Indonesia ]
Soto Betawi
Food court di mal ini besar, dingin, bersih dan tidak ramai jadi nyaman. Cobain soto betawi nya, sudah paket dengan nasi. Saya rasa agak kurang secara keseluruhan. Harga cukup wajar, porsi cukup.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Tahu Plentung [ Alam Sutera, Indonesia ]
Tahu Pletok
Food court di mal ini besar, dingin, bersih dan tidak ramai jadi nyaman. Sudah coba makan nasi ayam tapi belum kenyang jadi coba ke sini yang mana satu lokasi dengan mie jawa. Cobain tahu pletoknya seporsi isi 8 dan ternyata enak rasanya. Untung ada sisa kecap manis dari beli sate jadi pas bumbu bawaan tambah kecap manis.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Sate Boegil [ Alam Sutera, Indonesia ]
Sate Domba
Food court disini sepi, dingin, bersih dan nyaman. Cobain sate domba disini yang ada lemaknya. Disajikan di hot plate dan waktu datang lumayan menyengat bau dombanya, tapi rasanya tetap enak ok tidak ada rasa bau dombanya.
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Pempek Kenari [ Alam Sutera, Indonesia ]
Pempek Kenari
Food court yang nyaman karena sepi, dingin dan bersih. Coba pempek yang paket kecil dan ternyata rasanya sangat bisa dibilang memuaskan. Harga juga cukup ok. Pempek kapal selam dan pempek kulitnya enak.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.