Foto Profil Albert Murdiono

Albert Murdiono

2485 Review | 555 Makasih
Alfa 2023 Level 15
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert
  • 4.4  
    Bakmi Kribo [ Green Ville, China ]

    Bakmi Kribo

    Dulu namanya bakmi loncat, lokasi sekarang beda beberapa ruko. Tempatnya sekarang ternyata jauh lebih baik, ada 2 ruko, yang satu khusus dapur, dan satu lagi tempatnya bersih dan berAC bagus. Ada koleksi mainan pemiliknya juga dipajang. Untuk rasa makanannya masih sama seperti dulu dan semuanya enak. Yang beda dan tidak ada di tempat lain adalah bakso tim. Pangsit rebus dan goreng memuaskan, siomay dan baso goreng enak sekali. Harga juga kalau dibandingkan tempat lain, disini termasuk sangat ok.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    The RR Chocolate [ Benda, Kafe ]

    RR Chocolate

    Ada RR Chocolate juga sekarang di Bandara.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Bakery Monami [ Benda, Toko Roti dan Kue ]

    Monami

    Bakery favorit, anak mau berangkat lapar beli snack saja. Stock terlihat banyak dan menjelang malam, sayang sekali padahal ini bakery enak.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Bubur Family [ Cengkareng, China ]

    Bubur Family

    Jualannya disini bukan hanya bubur tapi lengkap ada nasi bakmi bihun kwetiaw. Ada nasi dengan sayuran lauk pauk juga. Saya pesan bakmi casiu dan walaupun keluarnya sedikit lama tapi rasanya enak. Harga juga masih bisa terbilang ok. Tempat tanpa AC tapi cukup nyaman.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Kungfu Oyster [ Pluit ]

    Oyster Omelette

    Kebetulan di dekat pluit malam jadi walaupun sudah makan mampir kesini karena sudah pernah mau coba tapi bukanya sore. Pesan yang telur oyster dan ternyata enak sekali sesuai harapan. Mirip dengan yang di Singapore tidak terlalu jauh. Oyster nya juga banyak dan segar. Harga 50 ribu tapi pantas.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Popiah Chakie [ Pluit, Indonesia ]

    Popiah

    Saya tidak tahu kenapa sebelumnya merasa kurang suka popiah ini tapi sekarang jadi suka apa sedikit dirubah isiannya kurang yakin. Pesan yang goreng saja dan saya baru paham kalau yang tidak digoreng namanya popiah dan kalau digoreng namanya lumpia.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Chi Chong Fan Pluit Sakti [ Pluit, China ]

    Chi Chong Fan

    Tertarik untuk beli untuk snack disini tapi karena sudah sedikit kenyang hanya pilih yang saya suka saja. Pesan siomay dan baso goreng saja masing-masing 15 ribu dan ternyata rasanya enak dan cukup besar juga baso gorengnya, sausnya juga pas.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Crackling! (Crispy Pork Belly) [ Muara Karang, China ]

    Crackling

    Coba makan disini sama anak karena memang sedang mau cari menu babi. Sudah pernah lihat review sebelumnya jadi cukup yakin enak. Ternyata waktu datang jam 9 malam agak sepi tapi dilayani dengan baik. Pesan nasi campur yang isi casiu dan siobak dan ternyata nasinya bagus walaupun tidak banyak porsinya tapi dagingnya termasuk banyak sekali porsinya. Pesan bakmi juga dan enak juga ternyata, yang sedikit minus adalah daging cincang di bakmi mungkin tersimpan di lemari es tidak dipanaskan lagi, tapi tidak masalah kena bakmi panas juga ikut hangat. Pesan popcorn babi nya juga 15 ribu dan cukup banyak serta enak digoreng dadakan. Pelayanan bisa dibilang cepat.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Chavaty [ Senayan, Kafe ]

    Chavaty

    Anak minta coba ini jadi beli saja coba. Cukup mahal tapi ya sesekali saja coba.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    RamenYA! [ Senayan, Jepang ]

    Ramen Langganan

    Kalau sedang jemput anak atau mau makan murah meriah pasti cari Ramen YA dulu di mal. Karena rasa enak, harga murah dan tempat nyaman. Sekali ini pesan legendary ramen dibanding biasa yang dry ramen. Enak kuahnya rasanya pas.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.