Foto Profil Ghifari Nurprasaja

Ghifari Nurprasaja

4 Review | 0 Makasih
Level 0
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.6  
    Ayam Presto Ny. Nita [ Medan Satria, Indonesia ]

    One of The Best Ayam Presto in Town

    Berlokasi di ruko Bulevar Hijau Harapan Indah Bekasi, ada resto yang menjual spesialis ayam dan bebek presto yaitu Ayam Presto Ny. Nita. Sudah beberapa kali memesan secara online dan akhirnya memutuskan untuk dine in di sini.

    Makanan yang dipesan ada:
    - Paket Nita 1 Bebek Bakar
    - Plecing Kangkung
    - Es Jeruk

    Asli, kalo kalian mampir/memesan makan di sini wajib banget cobain varian bakarnya itu enak banget. Bumbu bakar yang manis gurih, dipadukan dengan pedasnya sambal terasi ditambah dengan empuknya daging dan tulang bebeknya merupakan kombinasi yang sangat mantap. Plecing Kangkung plus sambal tomatnya juga masuk banget dengan bebek bakarnya, menambah asupan serat juga selain dari lalapan yang didapat. Ngomong-ngomong Paket Nita 1 itu berisi nasi, ayam/bebek/bandeng goreng atau bakar, tahu+tempe serta lalapan jadi cocok buat yang pusing mau pilih menu apa saja.

    Tempat makan cukup luas dan ber AC jadi tidak perlu takut untuk kepanasan. Kebetulan berkunjung ke sini saat sore hari jadi sudah lewat jam makan siang dan belum masuk jam makan malam sehingga cukup sepi. Pelayanannya cepat dan pegawai menginformasikan rincian menu dengan sangat jelas.

    Keseluruhan sangat puas pokoknya makan di sini. Menu yang ditawarkan, rasanya cocok di lidah dan harganya juga masih masuk di kantong. Buat teman-teman di Bekasi dan sekitarnya yang tertarik ingin makan ayam/bebek presto yang benar-benar empuk banget sampe ke tulangnya boleh banget mampir ke sini 

    Menu yang dipesan: Paket Nita 1 Bebek Bakar, Es Jeruk, plecing kangkung

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    MacanRia [ Thamrin, Minuman ]

    Macan Jualan Minuman Teh dan Kopi? Ya Macanria

    Merupakan gerai minuman bagi para pecinta minumah teh, teh susu dan kopi. Berkunjung ke gerai cabang Sarinah terletak di depan Mall Sarinah persis terdapat outlet kecil dari MacanRia.

    Berhubung baru pertama kali mencoba MacanRia jadi saya hanya memesan yang sekiranya merupakan best seller yaitu Osmanthus Oolong Soymilk Tea. Asli untuk para pecinta teh sih wajib ke sini dan coba karena rasa teh yang ditawarkan ada keunikan tersendiri. Basicnya memang yang dipesan itu ya teh dengan susu atau mungkin biasa kalo orang kenal itu teh Tarik namun Osmanthus Oolong Soymilk Tea memberikan after taste lebih ke manis segar dan ringan dibandingkan teh tarik yang lebih berat. Saya memesan dengan takaran Less Sugar-Less Ice dan menurut saya masih agak kemanisan. Mungkin bawaan dari rasa teh nya sendiri itu udah manis ya. Lain waktu akan mempertimbangkan memesan No Sugar mungkin bisa lebih pas di lidah saya. Packaging yang beda dari kebanyakan brand kompetitor dan harga yang ditawarkan tidak berbelit-belit (ada opsi gelas small, medium, large) menjadi nilai plus sendiri bagi saya yang cukup pusing dan sulit ketika dihadapkan dengan banyak menu dan pilihan.

    Gerai terletak outdoor dengan beberapa kursi kecil dan satu kursi besar yang memungkinkan untuk nongki-nongki cantik menikmati sore atau malam hari Kota Jakarta. Perlu menjadi catatan juga, lokasi di luar artinya ketika hujan akan sangat tidak rekomen untuk dine-in dan dilihat MacanRia memang diperuntukan lebih ke arah take away. Bisa menjadi opsi juga ketika melakukan CFD pada akhir pekan untuk mampir ke sini karena kebetulan cabang Sarinah buka lebih pagi ketika ada CFD.


    Menu yang dipesan: Osmanthus Oolong Soymilk Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.6  
    Hokkaido-Ya [ Cakung, Jepang ]

    Ramen, Donburi, Yakitori di Tepi Kota Jakarta

    Pertama kali berkunjung ke Hokkaido Ya yang cabang AEON Mall Jakarta Garden City. Lokasi terdapat di Ground Floor dan berada di pojok namun tidak membuat restoran tersebut terlihat sempit namun masih memberikan kesan nyaman. Berkunjung di hari biasa membuat kondisi restoran cenderung sepi dan tenang. 

    Saya memesan menu: 
    - Chicken Nanban Don
    - Yakitori
    - Aged Gyoza
    - Iced Ocha.

    Impresi pertama saat menu datang menu yang disajikan sangat tempting dan harum terutama Yakitorinya. Saus nanban gurih dipadukan dengan karage ditambah dengan nasi hangat adalah perpaduan yang sangat pas. Mendapat side dish mungkin sejenis kani/crab stick goreng yang bisa menjadi cemilan menemani makan dan juga mendapat miso soup untuk menambah cita rasa yang ada. Yakitorinya dengan daging yang empuk dan sausnya yang manis dan gurih membuat ketika sudah makan satu berasa kurang.

    Menurut saya pribadi porsi yang didapatkan cukup sedikit tapi masih worth dengan harga yang ditawarkan. Perlu dijadikan catatan bahwa saus nanbannya termasuk yang enak kalo memang penyuka gurih namun lambat laun akan jadi sedikit “eneg” kalo dimakan terus menerus.

    Kalo ke sini wajib pesen Yakitorinya, varian yang mana saja boleh dan pake saus yakitori jangan lupa (karena ada beberapa pilihan saus lain seperti black pepper, shio dan spicy).

    Overall sangat puas dengan kunjungan pertama ke sini, makanannya termasuk worth dengan harga yang ditawarkan dan cukup berani bermain rasa yang digunakan.


     

    Menu yang dipesan: Chicken Nanban Don, Age Gyoza, Ice Ocha, Yakitor, Chicken Nanban Don &amp; Age Gyoza

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Simetri Coffee Roasters [ Bekasi Utara, Kafe ]

    Mau Nongki? Simetri Coffee Roasters Jadi Solusi

    Salah satu kafe yang terletak di BCBD Sumarecon Bekasi. Pertama kali masuk langsung disuguhkan dengan kafe yang cozy dan enak buat nongkrong ataupun yang mencari suasana baru untuk kerja.

    Terdapat 2 lantai yang di bagi menjadi outdoor maupun indoor. Terdapat spot-spot foto menarik yang sayang untuk dilewatkan bagi para pencari konten.
    Bisa dibilang kafe lebih didominasi untuk wilayah outdoor karena lebih banyak mejanya untuk outdoor. 

    Service yang ditawarkan juga sangat baik dan pelayannya sangat komunikatif.
    Pembayaran di sini juga sudah tidak menggunakan tunai jadi menggunakan kartu ataupun e-wallet. Jika ingin memesan menu tambahan juga disediakan QR code untuk membuka dan memesan menu dan melakukan pembayarannya langsung dari meja tempat kita duduk. Praktis. 

    Saya memutuskan untuk pergi ke sini karena mencari suasana baru Work From Cafe yang pada waktu tersebut lagi hits untuk dilakukan dan Simetris Coffee bisa mengakomodir hal tersebut 

    Menu yang dipesan: Caramel Macchiato

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!