Review Pelanggan untuk Baper Dimsum

Overrated and Overcrowded Dimsum

oleh N.A. , 08 Mei 2019 (5 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

2.6
Foto Makanan di Baper Dimsum

Siomai Seafood

Foto Makanan di Baper Dimsum

Bakpao Ayam Panggang

Setelah berkali-kali mengunjungi tempat ini namun tidak pernah kebagian tempat duduk, akhirnya saya berhasil pada attempt kali ini. Dimsum ini hanya berupa tenda yang cukup luas di pinggiran GOR Saparua. Walaupun tendanya cukup luas, untuk mendapatkan seat harus hunger games terlebih dahulu.

Food:
Semua dimsum ditempat ini dibandrol dengan harga yang sangat terjangkau yaitu 13K untuk satu porsi. Setiap porsi berisi 3-5pcs. Chili oil nya juga enak, pedasnya nampol. Yang agak menyecewakan adalah dimsumnya tidak disajikan dalam kondisi yang masih hangat. 
- Siomai Ayam : Highly Recommended, ayam nya kerasa dan siomai nya empuk.
- Lumpia Udang Kulit Tahu : Recommended, lumpia nya gurih, dan udang nya lumayan terasa
- Siomai Seafood : Not bad at all.
- Siomai Ayam Mozarella : Big No! Mozarellanya kurang nyambung, ayamnya sama sekali tidak terasa.
- Kuotie : Big No! Kuotienya benar-benar keras, isiannya juga kurang jelas
- Bakpao Ayam Bakar : Just Okay

Foto lainnya:

Foto Makanan di Baper Dimsum
Foto Makanan di Baper Dimsum
Foto Makanan di Baper Dimsum
Foto Makanan di Baper Dimsum
Foto Makanan di Baper Dimsum

Menu yang dipesan: Siomai Ayam, Siomai Ayam Mozarella, Bakpao ayam panggang, Lumpia Udang Kulit Tahu, Kuotie, Siomai Seafood, Aneka Dimsum

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Baper Dimsum

(China)

Jl. Ambon (Depan GOR Saparua), Riau, Bandung


Rata-rata: 3.1
Rasa:3.1
Suasana:2.8
Harga:3.3
Pelayanan:3.3
Kebersihan:2.9

Reviewer:

Foto Profil N.A.

938 Review

1326 Makasih