Review Pelanggan untuk Hardy's Dining Room - Hotel Grand Mercure Bandung
Makan Mewah dulu ya
oleh Junior , 15 Februari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Lagi nginep di Grand Mercure @grandmercurebandung daerah Setiabudi, Bandung dan dapat paket breakfast di Hardy’s Dining Room. All you can eat buffet dengan suasana area makan yang nyaman dan jumlah meja yang banyak. Pas breakfast disini, menu makanan yang disajikan dominan ke makanan Indonesia,
Makananan yang saya makan ada Bubur Ayam, Soto Kriuk, Nasi Goreng, dan lain-lain.
Bubur Ayam
Bubur ayamnya sama dengan bubur ayam di hotel lainnya. Toppingnya ada kuah kaldu, daun bawang, kacang kedelai goreng, bawang goreng, tong cai, suwiran ayam, telur rebus, dan kerupuk.
Soto Kriuk
Nah yang unik untuk soto ini adalah menggunakan suwiran ayam yang telah digoreng kering sehingga disebut dengan soto kriuk. Toppingnya sendiri terdiri dari tauge, bihun, suwiran ayam goreng, daun bawang, dan bawang goreng. Untuk rasa juga standar seperti soto di hotel lainnya.
Nasi Goreng + Kuetiauw Goreng + Ayam Bakar Taliwang + Camio Garlic Sauce
Rasa untuk makanan juga standar, tapi yang enak ada di Nasi Goreng dan Ayam Bakar Taliwang. Bumbu ayam bakarnya menyerap ke daging dan garing.
Telur Dadar + Sauteed Tomato Cherry + Kentang Goreng
Menu yang umum disajikan di hotel-hotel lainnya ya.
Pink Healthy
Varian minuman yang tersedinya disini cukup banyak, seperti fresh juice (Pink Healthy & Zesty Energy) coffee, tea, fresh milk, infuse water, dan lain-lainnya. Saya tertarik dengan Pink Healthy yang merupakan campuran semangka, wortel, dan jeruk nipis. Rasa dominan ke rasa wortel dan banyak sari-sari wortelnya. Seger minuman ini.
Karena mau buru-buru gak sempet jajal menu lainnya, seperti lontong sayur, putu mayang, hunkwe jagung, croissant, popcorn, ice cream, dan kue-kue lainnya
Net price untuk makan disini adalah IDR 181.500.
Lokasi : Hotel Grand Mercure, Jl. Dr. Setiabudi No. 269, Setiabudi, Bandung, Jawa Barat
Fasilitas : AC, smoking area, dan pembayaran menggunakan debet / kredit
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Pink Healthy, Soto Kriuk
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
Hardy's Dining Room - Hotel Grand Mercure Bandung
(Indonesia,Barat,Jepang)
Reviewer: