Review Pelanggan untuk Mabibili Coffee

Asiikkk

oleh Syifa , 16 November 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Mabibili Coffee
Foto Interior di Mabibili Coffee

Lokasinya bersebelahan dengan Distro Phillip Work, DEUS gitu
Jadi yaa pastinya interiornya pun ala-ala distro kekinian.
ambience-nya pun asik banget.

Saat ke sana memang tidak terlalu ramai jadi bisa leluasa foto juga ehehe

sebelum ke sana memang sudah cek ada menu apa saja dan pilihan jatuh kepada Sunkissed Presso
Dari nama sja sudah yakin nih, pasti fusion kopi. 
Sampai di depan bar, langsung nanya sama mbaristi-nya, benar saja!
Itu adalah campuran dari espresso, coconut water dan sunkissed orange.
Wah makin penasaran lah.

Sebelum pesanan datang, sempat berkeliling buat melihat-lihat dan foto-foto.
Terdapat dua lantai, outdoor dan indoor.
Kalau Indoor, berada tepat di atas distro dan saat itu penuh.
Keren sih interiornya, khas anak gaul distro banget deh.

Sunkissed Presso - 26K
Rasanya benar-benar segar, pas banget dan cocok diminum siang hari.
Dominan air kelapanya, namun tetap ada rasa espresso juga.
Segar pahitnya berasa dari jeruknya.
Harus dicoba banget!!

Foto lainnya:

Foto Interior di Mabibili Coffee
Foto Eksterior di Mabibili Coffee

Menu yang dipesan: Sunkissed Presso

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Mabibili Coffee

(Kafe)

Jl. Karangsari No. 3, Setiabudhi, Bandung


Rata-rata: 3.7
Rasa:3.7
Suasana:3.3
Harga:3.7
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Syifa

Alfa 2022

595 Review

430 Makasih