Review Pelanggan untuk Nimna Books Cafe

Kafe + Perpustakaan, Pecinta Buku Pasti Suka

oleh Jacklyn || IG: @antihungryclub, 25 November 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)

4.8
Foto Interior di Nimna Books Cafe
Foto Interior di Nimna Books Cafe

Nimna Books Cafe -- Kafe satu ini berlokasi di Bandung, tepatnya di Gedung Graha Satria Lantai Ground. Kafe ini merupakan salah satu kafe perpustakaan yang cocok bagi para pecinta buku.


Di sini, gue cobain: Nasi Goreng Kencur (45k) sama Ice Lychee Tea (30k). Harganya masih terbilang worth it, sih.


Rasanya gimana?


1). Nasi Goreng Kencur: Dia rasanya sama aja, sih kata gue kayak nasi goreng pada umumnya. Tapi, gue suka kerupuk pangsitnya, rasanya gurih di mulut dan enak. Tapi, enak juga ini nasi kalau dicampur sama telur setengah matang. Jadi lebih creamy dan rich rasanya di mulut.


2). Lychee Tea: Ya, dia didominasi oleh asam segar buah leci di mulut. Banyak dikasih buat leci juga yang segar di dalam.


Ambience tempatnya, gak usah ditanya. Pecinta buku pasti suka kalau ke sini. Di sini, tempatnya spacious dan cozy buat kerja. Bagi yang mau baca buku dan pinjam buku juga bisa, disediain tempatnya juga. Serasa lagi di perpustakaan sekolah, sih kalau di sini.

Pelayanan ramah.

Foto lainnya:

Foto Interior di Nimna Books Cafe
Foto Interior di Nimna Books Cafe
Foto Makanan di Nimna Books Cafe
Foto Makanan di Nimna Books Cafe
Foto Makanan di Nimna Books Cafe

Menu yang dipesan: Nasi goreng Kencur, lychee tea

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Nimna Books Cafe

(Kafe)

Gedung Graha Satya, Lantai Ground
Jl. Sukahaji No. 126, Sarijadi, Bandung


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.0
Suasana:5.0
Harga:4.0
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Jacklyn  || IG: @antihungryclub

Alfa 2023

1139 Review

323 Makasih