Review Pelanggan untuk Olive Tree

Ambience-nya adem

oleh Novita Purnamasari, 11 Desember 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Makanan di Olive Tree
Foto Makanan di Olive Tree

Lychee Smoothies

Posisinya satu area sama Bodyshop, pas di belokan sebelum area Hutan Raya. Tempatnya sendiri kecil, dilantai 1 cuman ada beberapa tempat duduk, main area-nya justru di lantai 2 yang karena dikelilingi pohon2 tinggi nan rindang jadi ambience-nya adem banget dan bikin betah buat nongkrong.

Pilih nyobain yang Kimchi Jiggae (38K), isiannya ada potongan dadu tahu, taoge dan sawi putih, porsian kuahnya lumayan banyak, asem segernya juga berasa. Cemilan Apple Fritters (30K)-nya tumpukan apple yang digoreng dengan topping cinnamon sugar, teksturnya crunchy banget, rasa manisnya juga pas berasa.

Minumannya ada Lychee Smoothies (35K) yang porsinya padet gede, manis susu dan yogurt-nya juga pas jadi seger dan creamy berasa.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Olive Tree
Foto Makanan di Olive Tree
Foto Makanan di Olive Tree
Foto Makanan di Olive Tree
Foto Makanan di Olive Tree
Foto Interior di Olive Tree
Foto Interior di Olive Tree
Foto Interior di Olive Tree
Foto Interior di Olive Tree
Foto Interior di Olive Tree
Foto Interior di Olive Tree

Menu yang dipesan: lychee smoothies, kimchi jiggae, Apple Fritters

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Olive Tree

(Vegetarian)

Jl. Dago Pakar Barat No. 3, Dago Atas, Bandung


Rata-rata: 4.1
Rasa:3.8
Suasana:4.3
Harga:3.6
Pelayanan:4.5
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Novita Purnamasari

Alfa 2022

1125 Review

1521 Makasih