Review Pelanggan untuk Sejiwa Coffee

Kedua kali ke cafe ini dan gak pernah kecewa

oleh halliberty, 31 Desember 2017 (sekitar 7 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Makanan di Sejiwa Coffee

Classic fish & chips

Ini kedua kalinya kami ke cafe Sejiwa. Kami suka dengan bentuk bangunannya yang memiliki jendela kaca dan pintu kaca yang besar, sehingga memberikan kesan terang dan cerah. 

Kali ini kami memesan 2 makanan dan 2 minuman.
Berhubung saat itu kami datang pada malam pergantian tahun, entah kenapa setiap minuman yang kami pesan kosong.  Dan kami ditawarkan hot cappucinno, dan kami mengiyakan.
Untuk makanan kami memesan fish n chips dan corn soup. Dan ini kedua kalinya pula kami memesan fish n chips. Rasa ikannya sangat segar dan dibumbui dengan baik walaupun porsinya tidak banyak. Enak!! 
Note: Saya pribadi suka dengan playlist musik disini. Saya ingat sekali saat mereka memilih lagu iga mawarni, ermi kulit, dan lagu 90's yang lainnya. 

Menu yang dipesan: Classic Fish & Chips, Hot Cappuccino, corn soup

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Sejiwa Coffee

(Kafe)

Jl. Progo No. 15, Progo, Riau, Bandung


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.1
Suasana:4.2
Harga:3.6
Pelayanan:3.7
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil halliberty

10 Review

24 Makasih