Review Pelanggan untuk Whai Choco
Ena ena ena...
oleh Chris Chan, 10 Oktober 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih
Jujurnya ga sangka loh kalo ternyata ini enak! Aheuy. Udah lama sih pengen coba karena saat yang lain berlomba bikin tempat kopi atau bahkan teh mereka malah kepikiran buat bikin tempat minuman cokelat gitu. Emang sih ada menu kopi dan teh juga tapi tetep kepikirannya sih buat coba cokelatnya. Ada beberapa menu cokelat yang recommended disini tapi akhirnya coba yang Choco Berry dan Cafe Mocha. Yang berry tuh campuran dari cokelat leleh, susu, dan selai stroberi; yang mocha tuh campuran cokelat leleh, susu, dan espresso. Pelayanannya oke sih disini, ramah dan bikin nyaman. Terus minumannya enak. Sayang tempatnya kecil.
Menu yang dipesan: Choco Berry, Cafe Mocha
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: