Review Pelanggan untuk Wingman

Sayap-sayap-an..

oleh Makan Mulu, 14 Juli 2017 (7 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Wingman
Foto Makanan di Wingman

Restoran makan chicken wings baru di daerah DU. Tempatnya besar sih, ada lantai 1 & 2. Restorannya bersih & nyaman, toiletnya juga bersih loh. Interiornya juga ok, aku lihat udah ada beberapa spot yg suka dipake untuk foto.

Aku pesan 10 pcs yg boneless , masing-masing 5 buah pake saus yg beda. Sebagian pakai saus Krakatau Heat, sebagian lagi Orleans Cajun. Walaupun namanya Krakatau Heat tapi ngga terlalu pedes kok, rasanya emang pedas asem gimana gitu. Kalau yg Orleans Cajun rasanya lebih ke gurih asin & bumbunya kering. Bukan cuma kulit luarnya doang yg enak, daging nya pun enak, ada rasanya. Karena aku pernah makan yg setipe begini juga tapi sayangnya bagian daging ayamnya hambar. Makanya ini ga salah banget dicoba.
Minumnya pesan Lemon Grass Tea, ini enak. Aku suka karena manisnya pas, lemon grassnya kerasa tapi ngga berlebihan. Sebetulnya kalau soda bisa free refil, tapi sayang aku ga gitu suka soda.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Wingman
Foto Eksterior di Wingman
Foto Eksterior di Wingman
Foto Interior di Wingman
Foto Interior di Wingman
Foto Interior di Wingman

Menu yang dipesan: 10 Pcs Boneless, Lemon Grass Tea

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Wingman

(Barat)

Jl. Dipatiukur No. 26B, Dipatiukur, Bandung


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:4.0
Harga:4.0
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Makan Mulu

830 Review

505 Makasih