Review Pelanggan untuk Aikata Coffee
WFC-able
oleh melanidr, 14 November 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)
balik lagi ke Aikata Coffee. Tempatnya tuh enak banget untuk WFC-an, nongkrong, ataupun me time!. Karena aku lagi cari tempat buat WFC-an akhirnya aku kesini deh!. Disini tuh wifinya kenceng banget jadi ga perlu khawatir plus ada mushola juga!.
Disini aku pesan:
Dimsum
Isi dimsumnya ada 4 pcs. Dimsumnya juga gendut - gendut, isiannya full, rasanya enak, gurihnya berasa, juicy juga untuk isiannya. Oiya disediakan saus sambal dan mayonaise sebagai cocolannya, jadi makin enak!
Donut
Aku pesen donut varian matcha. Tekstur donutnya garing di luar dan lembut di dalam. Rasanya lebih condong ke gurih butter dan glaze matchanya terlalu tipis jadi kurang berasa. Diatasnya diberi taburan kacang. Overall enak buat ngemil.
Snowy Butter
Untuk minumannya aku pilih snowy butter karena aku mau menu kopi cuma yang creamy akhirnya direkomendasikan ini!. Snowy butter ini perpaduan antara coffee, susu, keju, dan ada taburan kacang plus biscuit diatasnya. Rasanya creamy dan milky yang emang taste aku banget dan kopinya light jadi cocok buat yang ga suka kopi yang strong!.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Dimsum, donut, snowy butter
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: