Review Pelanggan untuk Richeese Factory

Hmm aja untuk store ini

oleh Ig: Baronstic , 16 Juni 2023 (1 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Richeese Factory
Foto Makanan di Richeese Factory

Rasa nya enak, pedesnya nampoll & kejunya jg selalu mantep tapi hari ini banyak banget kecewanya;
1. Lama banget, ada hampir satu jam akhirnya sama hampiri kasir, yang didulukan hanya yang mesen onlen kita nomor 1081 dilewatin ke 83,87;
2. Pas saya hampiri ke kasir dia liat struk langsung dilayanani tanpa ada permintaan maaf, tetapi ditawarkan free perkedel dengan menunggu, saya iyakan;
3. Setelah selesai makan dan menunggu perkedel ada kali sekitar 25-35 menit perkedel tidak kunjung datang, akhirnya kita tinggal saja dengan kecewa;
4. Mohon di cek acnya kok gerah sekali, skrg sudah bukan penanggulangan covid.

Pertanyaan saya;
1. Richeese merupakan tempat makan fastfood atau restoran cepat saji kan, yang berarti kita mau dine in atau take away dilakukan dengan cepat, kok bisa ya pelayanan nya seperti ini? Bagaimana kalo orang ada meeting & terburu2? bukankah sebaiknya apabila emg lg over memberitahukan terlebih dahulu ke customer bahwa kita harus menunggu lama?

Saran dari saya,
1. Pelanggan ga butuh perkedel, butuh kepastian ya mas, karena perkedel yang mas kasih waktunya jg tanpa batas

Foto lainnya:

Foto Makanan di Richeese Factory
Foto Makanan di Richeese Factory
Foto Makanan di Richeese Factory

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Richeese Factory

Summarecon Bekasi, Blok VA No. 23
Jl. Bulevar Timur, Bekasi Utara, Bekasi


Rata-rata: 3.3
Rasa:4.0
Suasana:3.3
Harga:3.0
Pelayanan:2.8
Kebersihan:3.3

Reviewer:

Foto Profil Ig: Baronstic

538 Review

564 Makasih