Review Pelanggan untuk Xi Ji
Member baru Kulo Group. Enak?
oleh Angie Katarina , 15 Mei 2020 (4 tahun yang lalu)
Cobain member barunya Kulo Group yang konsepnya taiwanese fried chicken. Aku beli di cabang terbaru yaitu Harapan Indah Bekasi.
Pesan menu XXL crispy chicken rasa bbq pedas, harga kalau beli langsung 26rb ya.
What impressed me at first adalah kemasannya, dalamnya ada lapisan aluminium foil, jadi saat dipegang ga berminyak dan reduce panas makanannya juga, which is nice, berasa premium.
Nah untuk rasa makanannya sendiri, 50:50 sih, menurutku tepungnya kurang oke, tipe yang ga garing dan kalau dimakan saat sudah dingin pasti alot, tapi bumbunya aku suka, ga berasa cheap, cukup nendang. Daging ayam-nya empuk. Ginian memang enaknya dimakan selagi panas.
Sudah bisa bayar cashless jadinya good deal.
Mereka ada varian dori dan chicken skin juga, menarik~ next time aku cobain.
Sorry for the bad quality photo huhu.
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Snack)
Reviewer: