Review Pelanggan untuk Yoshinoya
Rindu Yoshinoya
oleh Review Dika & Opik (@go2dika), 23 November 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)
Yoshinoya adalah salah satu dari banyak tenant yang berada di Grand Kota Bintang. Di masa pandemi seperti ini, gerai makanan yang berada di luar Mall jadi punya banyak keuntungan dan fleksibilitas dalam operasionalnya.
1.Super Deal Chicken Karaage (30k)
Sebenernya lebih pengen gorengan seafood, tapi Paketnya hanya tersedia untuk Ayam. Akhirnya pilih Karaage yang lebih juicy. Paket ini ekonomis karena sudah termasuk Ocha free flow dan Salad mayo.
2.Yakiniku Beef Bowl - Regular (43k)
Entah karena sudah terlalu lama ngga jajan, tapi dine in sekarang porsinya lebih besar ngga sih? :p Dan jadi lebih terasa enak yhaa!
3.Super Deal Chicken Crispy (30k)
Suka sama bentuk piringnya yang unik. Kalau menu ini terdiri dari fillet Ayam Goreng Tepung dengan Nasi & Salad. Porsi nya cukup untuk ukuran personal, rasanya juga enak (gurih & renyah).
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Chicken karaage, Chicken Crispy, Yakiniku beef bowl
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: