Review Pelanggan untuk Aloha Coffee and Bar

rooftop di Bogor...

oleh yudistira ishak abrar, 22 Juni 2019 (5 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.4
Foto Makanan di Aloha Coffee and Bar
Foto Interior di Aloha Coffee and Bar

Bisa dibilang Aloha merupakan sebuah tempat nongkrong berkonsep rooftop di daerah Bogor. Karena untuk dapat masuk kesini, kamu harus menaiki dua lantai sebuah bangunan ruko dan itu lumayan bikin ngos-ngosan buat yang jarang gerak kaya patung Pancoran. (serem juga ya kalo tiba-tiba tu patung bergerak, tau-tau lagi ada di Kokas apa di Kemang gitu, ngegaul?! Hahahaha)
Konsep desainnya tuh ala ala di pantai mirip di Hawaii gitu. Ornamen kebanyakan menggunakan replika tanaman supaya nuansa tropical nya dapet banget. Karena arenya semi terbuka, jadi engga ada batasan antara smoking dan non smoking area. Meski terbilang tidak luas, tapi jangan khawatir buat kamu yang ingin sholat, mereka menyediakan ruangan sholat di lantai bawah lho.
Berry Punch (Rp.25.000,-) tersaji unik didalam botol dengan tutup sealed mirip minuman kemasan, membuat Berry Punch ini cukup instagenic buat difoto. Komponennya berupa yakult dan sirup strawberry yang diaduk menjadi satu, lalu diberi irisan jeruk lemon. Rasanya asem, sedikit manis dan cukup nyegerin.
Mix Punch (Rp.25.000,-) dikemas dalam bentuk yang sama dengan minuman sebelumnya, Mix Punch ini saya pesan terbuat dari paduan mangga, strawberry dan yakult. Minum ini rasanya agak mirip-mirip menyeruput minuman ber-rhum tapi dalam kadar yang tidak begitu kuat. Cukup nyegerin karena ada manis dan asem-asemnya...

Foto lainnya:

Foto Makanan di Aloha Coffee and Bar
Foto Interior di Aloha Coffee and Bar
Foto Interior di Aloha Coffee and Bar
Foto Interior di Aloha Coffee and Bar
Foto Interior di Aloha Coffee and Bar
Foto Makanan di Aloha Coffee and Bar
Foto Interior di Aloha Coffee and Bar
Foto Interior di Aloha Coffee and Bar
Foto Makanan di Aloha Coffee and Bar
Foto Makanan di Aloha Coffee and Bar
Foto Makanan di Aloha Coffee and Bar
Foto Makanan di Aloha Coffee and Bar
Foto Interior di Aloha Coffee and Bar
Foto Makanan di Aloha Coffee and Bar

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Aloha Coffee and Bar

(Kafe)

Jl. Ahmad Yani No. 124, Tanah Sareal, Bogor


Rata-rata: 3.1
Rasa:3.2
Suasana:2.6
Harga:3.2
Pelayanan:3.2
Kebersihan:3.2

Reviewer:

Foto Profil yudistira ishak abrar

Alfa 2023

2869 Review

4604 Makasih