Review Pelanggan untuk Kedai Kopi Hopeng
Nuansa Tempo Doeloe
oleh RI 347 | Rihana & Ismail, 05 Januari 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)
Jalan Suryakencana terkenal sejak dulu dengan destinasi street food-nya. Nah setelah cape jalan-jalan paling enak ngadem si Kedai Kopi Hopeng ini. Lokasinya sekitar 500 meter dari Episentrum Suryakencana, tepatnya depan Vihara Dharmakaya.
Parkirannya cukup luas, tapi tempatnya tidak terlalu visible. Tempatnya merupakan ruko bangunan lama yang direnovasi dengan style peranak. Uniknya lagi lantainya masih seperti lantai jaman dulu yang berwarna kuning.
Menu andalan mereka Es Kopi Susu dengan berbagai macam varian. Salah satunya Es Kopi Susu Hopeng (18k), rasa kopinya light dan tasty banget, karena ada campuran susu ditambah krimer juga. Selain itu ada Es Kopi Susu Pandan/Klepon (20k), yang sama rasa tastynya plus ada aroma pandan.
Untuk makanannya mereka menyediakan makanan ringan seperti donat kampung dan brownies dengan kisaran harga 4k-12k. Donatnya tidak terlalu lembut, agak susah untuk dipotong dengan garpu, lebih enak dimakan langsung aja.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Es Kopi Susu Klepon, Es Kopi Susu Hopeng, Donat Asoy
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: