Review Pelanggan untuk Kopi Nirwana

Tempat Nongkrong Tersembunyi.

oleh Archethics , 18 November 2022 (hampir 2 tahun yang lalu)

4.2
Foto Eksterior di Kopi Nirwana
Foto Interior di Kopi Nirwana

Kedai kopi yang berada di dalam komplek persis di perbatasan antara Kabupaten Bogor dan Kota Depok, engga jauh juga dari Stasiun Citayam.

Satu lokasi sama lapangan futsal, tempatnya cukup besar dan ada area outdoor, semi-outdoor dan indoor. Konsep tempatnya minimalis yang cakep banget, buat nongkrong atau foto-foto cocok nih disini.

Mereka juga punya beragam menu, dari coffee, non-coffee, mocktail sampai varian tea. Buat yang mau segar-segar bisa coba deh Tropicalblast, dijamin pasti suka. Buat yang engga terlalu suka kopi tapi mau ngopi bisa coba Blackdate.

Untuk makanan disini ada beberapa varian makanan ringan, nyobain mix platter yang porsinya cukup bikin kenyang nih.

Foto lainnya:

Foto Interior di Kopi Nirwana
Foto Eksterior di Kopi Nirwana
Foto Makanan di Kopi Nirwana
Foto Makanan di Kopi Nirwana
Foto Makanan di Kopi Nirwana
Foto Menu di Kopi Nirwana
Foto Menu di Kopi Nirwana
Foto Menu di Kopi Nirwana

Menu yang dipesan: Tropicalblast, Blackdate, mix platter

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kopi Nirwana

(Kafe)

Jl. Setapak No. 76, Bojong Gede, Bogor


Rata-rata: 4.2
Rasa:4.3
Suasana:4.0
Harga:4.7
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Archethics

Alfa 2023

341 Review

60 Makasih