Review Pelanggan untuk Ramen Giant
Ramen di malam hari
oleh gilbert andersen, 02 Januari 2024 (hampir 1 tahun yang lalu)
Malem-malem ujan, di rekomendasiin buat makan ramen ini, langsung pergi kesana arah bondongan.
Cobain ramen porsi jumbonya (carnivore)
Untuk porsi besar, bikin kenyang. Rasa enak dan cukup puas, dengan kuah suju + chili oil nya. Ayamnya enak sangat kerasa bumbunya.
Boleh di coba. Selain itu pesan nori gorengnya dan enoki gorengnya. Nori gorengnya ga worth it, cuman pangsit bukan seperti yang ada di mie ayam terus tengah tengahnya ada nori kecil. Norinya ga kerasa, pangsitnya lumayan keras. Untuk harga makanan <50k per orang jika ditambah minum >50k dikit.
Menu yang dipesan: ramen karnivor
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer:
6 Review