Review Pelanggan untuk Warunk UpNormal

Warunk Upnormal

oleh Rahadianto Putra, 10 November 2017 (hampir 7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.2
Foto Makanan di Warunk UpNormal
Foto Makanan di Warunk UpNormal

Warung kekinian ini sudah menjamur kemana-mana. Jabodetabek bahkan sampai ke daerah Bandung segala. Warung ini menawarkan indomie modifikasi, roti bakar, rice bowl dan kopi Gayo.
Warung ini besar sekali, dan letaknya di Jalan Pajajaran, samping Gedung Telkom.
Saya datang pas jam makan siang, jadi cukup ramai. Ditambah karena warung ini cocok dan pas di kantong anak sekolahan, jadimya penuh dengan mahasiswa dan anak sekolahan beserta ortunya. Penuh banget kan?!
Saya pesan Indomie Nuklir dan Affogato.
Indomie nuklir ini salah satu menu modif kekinian khas Upnormal dengan menonjolkan kepedasannya. Isinya ada telor ceplok dan beef patty, plus sambal rawit terasi yang pedasnya nampol banget.
Semuanya cocoookk banget dengan sambal terasi ini. Enak lah pokoknya.
Affogatonya? Enak! Espresso dari kopi gayonya strong tapi ga gitu terlalu asam. Es krimnya juga pas manisnya. Manis dan dingin paling cocok dinikmati kalau panas-panas hehehe.

Foto lainnya:

Foto Interior di Warunk UpNormal

Menu yang dipesan: Indomie Nuklir, Affogato

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Warunk UpNormal

(Indonesia)

Jl. Raya Pajajaran No. 2 (Sebelah Salak Tower), Bogor Tengah, Bogor


Rata-rata: 3.4
Rasa:3.5
Suasana:3.5
Harga:3.5
Pelayanan:3.0
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Rahadianto Putra

Alfa 2018

261 Review

79 Makasih