Review Pelanggan untuk Edisan Coffee
Murmer & enak...
oleh Inovia Kusumo, 14 Februari 2021 (hampir 4 tahun yang lalu)
4 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Untuk pertama kalinya Aku kesini, lokasinya ada di area Pasar Segar dari jalan Tole kurang kelihatan pantas Aku ga tau. Dapat info detailnya dari Pergikuliner, lihat menunya langsung deh cus ke lokasi...
Karena sudah jamnya makan siang Aku pesan Rice Bowl Beef Bbq, Ayam Pop Saus Padang, Caramel Machiato, Milo Gozilla, Taro Ice Blend & Orea Ice Blend...
- Beef Bbq, nasinya enak pulennya pas. Beefnya cukup banyak dengan harga 18rb. Beefnya ga empuknya pas ga alot & Bumbu Bbqnya pas dilidah
- Ayam Pop Saus Padang, daging ayamnya empuk dengan tepung yang ga terlalu tebal. Saus Padangnya juga enak, pas dipadukan dengan ayam & nasinya
- Caramel Machiato, Aku suka banget dengan Latte artnya. Cantik dipandangnya, rasanyanyapun juga pas dilidah. Manis Caramel & pahit espressonya bercampur sempurna
- Milo Gozilla, Minuman milo yang beneran Milonya keluar banget. Anak Aku sampe ga mau lepas peganginnya.
- Taro Ice Blend, ini Taronya cukup keluar. Manisnya khas Taro banget & emang enak
- Oreo Ice Blend, Oreo yang diblender ditambahkan dengan cream. Oreanya masih khas banget dengan tekstur Vanilla keluar ditiap sedotannya
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Beef Bbq, Ayam Pop Saus Padang, Caramel Machiato, Milo Gozilla, Taro Ice Blend, Oreo ice blend
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: