Jadi di hari ini, kebetulan lagi ada urusan di sekitar sini sehingga untuk menunggu urusan itu kelar aku menyempatkan diri mengunjungi kedai ini dan memesan sebuah minuman. Bahas darimana ya .. Bahas tempat dulu aja lah ya. Menurutku tempat ini desainnya tidak jelek (bahkan sebenarnya furniturnya bagus) cuma terasa membosankan aja. Membosankannya menurutku karena lantai, dinding, hingga langit - langitnya itu warna putih semua. Ditambah dengan kursi melandai berbusa yang aku duduki ini membuatnya terkesan seperti tempat tidur. Ditambah lagi tidak ada musik penghibur di sini .. Hasilnya niatku produktif di sini pun terganggu. Untuk pelayanannya sih cukup bagus. Aku suka dengan sikap pelayannya cuma ketiadaan colokan di kursi membuatku kecewa. Sayang sekali.. Padahal kebersihan tempat ini sudah pantas diapresiasi. Lanjut ke rasa. Kopi Susunya, untuk kopi seharga 18K menurutku ini enak. Rasanya mirip kopi sachet namun ketika minum anda dapat langsung tahu bahwa itu bukan kopi sachet, karena lebih enak. Kopinya terasa dan diiringi nuansa manis - manis dikit. Apalagi dengan busa diatasnya sehingga terasa sedikit seperti "Latte". Gapapa. Itu keren. Overall, untungnya dari harga, kedai ini bukan kedai mahal. Sehingga kupikir, asal kedai ini dikunjungi rame - rame, kedai ini tidak akan terasa membosankan dan bikin ngantuk, karena akan ada teman anda yang mencegah itu.. Selamat mencoba!
Menu yang dipesan: Kopi Susu "Your Sky"
Tanggal kunjungan: 07 Oktober 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000