Review Pelanggan untuk My Sweet Bun
roti ala Thai...
oleh yudistira ishak abrar, 31 Maret 2018 (6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Bulan April adalah bulan yang paling ditunggu-tunggu lho di Thailand. Kenapa? Soalnya ada satu festival tahunan yang selalu diadakan tiap bulan tersebut yaitu Songkran. Festival Songkran diadakan dalam rangka memperingati pergantian tahun versi Thailand.
Festival tersebut biasanya diadakan di seluruh pelosok kota, terutama di sepanjang jalan utama dan beberapa taman kota. Semua warga tumpah ruah ke jalan bersama wisatawan asing dari berbagai penjuru dunia, sambil asyik saling menembakan air dari pistol air yang dibawa masing-masing. Seru deh.
Ngomong-ngomong soal Thailand, ada lagi nih satu jajanan baru yang berasal dari sana. Setelah sempet hits dengan minuman mangga-mangga nya, kini roti isi ala Thailand lagi menjamur dan menguasai jajanan ibukota.
My Sweet Bun adalah satu dari sekian merk yang menjual roti otentik negeri gajah putih tersebut. Tak hanya rasa, tapi jenis rotinya pun bervariasi, mulai dari original, pandan, red velvet, oat sampai ke charcoal. Unik ya?!
Tekstur rotinya empuk dan lembut. Berbagai jenis isiannya cukup manis, creamy dan lumer dimulut. Saya suka banget sama rasa cream cheese, srikaya, peanut butter, nougat chocolate sprinkle dan peanut. So yummy...
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Cream Cheese, srikaya, nougat chocolate sprinkle, peanut butter
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: