Review Pelanggan untuk Puput

Jajan yuk! (1)

oleh Melly Nursyifa, 21 April 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Puput
Foto Makanan di Puput

Crew nya terbilang cukup sigap dan makanan pun datangnya cepat. Tidak perlu menunggu lama untuk kita yang sedang dilanda lapar berat. Tapi... Beberapa crew sering ngobrol dan merapat. Diam-diam mereka memperhatikan kita sambil berbisik di dalah satu tempat. Ya sudah lah, ini hanya ke-negative-an sesaat.

Ayam telur asinnya empuk, kriuk, crispy, dan lembut. Walaupun saus telur asinnya kurang banyak. Tapi cukup lah porsinya untuk bikin kenyang supaya malamnya bisa tidur nyenyak.

Nasi nya juga empuk, tapi tidak terlalu lembek. Pas.

Ayam rica-rica nya hampir mirip dengan ikan balado, bedanya ini bukan ikan, ini ayam. Tapi menurutku, sambal rica-ricanya kurang cocok jika dijodohkan dengan ayam. Padahal, mungkin, kalo aku pesennya benar, aku akan suka perpaduan ikannya dengan sambal balado.

Lemontea nya pas, tidak terlalu manis dan tidak membuat perut kita mual, keberadaan lemonnya pun pas jadi pemanis, sepertinya mereka menaruh lemonnya pun tidak asal.

Mudah-mudahan puput chinese restoran lebih baik. Karena makanan mereka semua sudah enak, dan tempatnya pun apik. Sayangkan kalau crew nya tidak asik. Bisa-bisa konsumen kecewa dan tidak balik-balik.

Thank you puput

Foto lainnya:

Foto Makanan di Puput
Foto Makanan di Puput
Foto Interior di Puput

Menu yang dipesan: Ayam Rica-Rica, Ayam telur asin, Lemontea, Lumpia Vietnam

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Puput

(China)

Pesona Square, Lantai Upper Ground
Jl. Ir. H. Juanda No. 99, Sukmajaya, Depok


Rata-rata: 3.7
Rasa:4.0
Suasana:4.0
Harga:3.3
Pelayanan:2.7
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Melly Nursyifa

12 Review

10 Makasih