Review Pelanggan untuk AEON Sushi Dash & Go
Good deal for sushi
oleh FebTasty (Feb & Mora), 07 Oktober 2018 (6 tahun yang lalu)
Pas banget untuk yang lagi pengen makan sushi yang banyak, atau yang lagi laper tapi gak mau dietnya rusak. Bisa kesini untuk pilih sendiri jenis sushi dannporsi sushi sesuai dengan kebutuhan kamu, harganya juga lebih murah dibanding sushi di restaurant. Yang aku coba:
1. Salmon sashimi: fresh salmon sashimi lengkap dengan wasabinya. Menurut aku untuk harga 65.000 bisa dapat potongan sashimi yang cukup banyak.
2. Chuka wakame: kulit tahu berisi nasi dan rumput laut. Merunut aku rasa kulit tahunya agak asin
3. Karaage tempura sushi: ini mengenyangkan banget dan chicken karaage di dalam sushinya lumayan enak.
Overall ok
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Salmon Sashimi, Chuka Wakame, Karaage Tempura Roll
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: