Sarapan seporsi mie di kawasan mangga besar 8 . Berlokasi sederetan dengan kwetiau 78 dan buka hanya sampai pukul 12 siang saja dengan ciri bakmie karet dengan kuah coklat . Tempat : mie oong ( depan dr utji) Menu 1. Mie ayam + bakso goreng . Untuk dagingnya ada dua macam yakni ayam dan babi cincang , untuk babi cincangnya perlu request dulu saat dipesan karena jika tidak hanya diberi daging ayam saja . Untuk bakso gorengnya campuran daging ayam dan babi serta sedikit udang . Untuk tipikal rasanya lebih ke gurih dengan kuahnya yang sedikit manis .
Bakmi kaki lima ini letaknya di depan klinik Dr. Utji karena itu dinamakan Bakmi Utji. Saya nyobain ke sini karena baca review yang katanya di sini enak. Tempatnya memang kurang bersih karena memang di tepi jalan dan hanya tenda saja. Bahkan di sini ga ada meja, hanya kursi, jadi makannya sambil pegang mangkok.
Dari tempatnya saya kurang yakin, tapi karena ada beberapa orang yang datang dan makannya juga bersih banget ampe kuah2nya, jadi saya tetap cobain. Begitu datang, tekstur mienya tebal, agak keras, lalu ada potongan ayam dan kuahnya sedikit. Begitu saya coba, saya kecewa berat, dan menyesal. Seharusnya coba tempat lain aja. Hiks. Ga ada enak2nya.
Menu yang dipesan: Bakmi
Tanggal kunjungan: 10 November 2014 Harga per orang: < Rp. 50.000