ini dia resto baru di kawasan sunter! tempatnya nyaman. restoran yang cocok buat kumpul keluarga atau bareng temen-temen.. gw ke sana udh beberapa kaliii. pertama pesen pork ribs yg enakkk bgt dagingnya lembut lgs lepas dari tulang iganya! second visit, gw cba psen chicken steak dan fish burger! dua duanya super enak! pas gw dtg ke3 kalinya gw psen pasta aglio olio, yg ini kurang memuaskan sihhh. tapi secara keseluruhan enak dan patut dicoba!
Menu yang dipesan: Pork Ribs, Fish Burger, Chicken Steak, Pasta Aglio olio
Tanggal kunjungan: 28 Maret 2015 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Barley ini baru beberapa bulan buka di ruko green lake. Karena ada promo dari groupon, saya membeli nya. Jadi dapat paket baby back ribs (half, pork), appetizer, dan pilihan pasta/burger. Saya pesan caesar salad untuk appetizer dan beef burger untuk pilihan main course nya satu lagi.
Caesar salad nya ya ok aja rasanya. Sayur nya masih segar, mayo nya juga tidak berlebihan, tapi kejunya kurang banyak ya. hehe. Baby back ribs nya lumayan enak juga, meat nya itu off bone, jadi tidak perlu susah - susah potong, tapi kurang kering ya panggang nya, jadi charred nya kurang. Untuk beef burger nya, patty nya terlalu kering, tapi charred nya berasa dan beefy banget.
Overall, lumayan juga makan di sini, tempat nya juga enak. Next time coba the famous volcano pizza deh.
Menu yang dipesan: Baby Back Ribs (half, pork), Caesar Salad, Beef Burger
Tanggal kunjungan: 01 Maret 2015 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Yeay akhirnya di Sunter ada tempat nongkrong baru lagi, letaknya di ruko Green Lake Sunter di depan Danau Sunter yang sederet dengan SumoBoo
Tempatnya asyik buat nongkrong, di lantai 3 juga ada 2 meja bilyar jadi bisa sekalian main bilyar kalo ke sini
Hal menarik yang banyak dipromosikan adalah pizza uniknya yaitu Volcano Pizza, Waktu itu pesen yang Cheesy Cheese... Penyajiannya pertama pizza ditaruh di meja dalam bentuk seperti dome lalu waiter akan segera menyalakan pematik dan semacam liquor untuk membakar pizza hingga nyala yang kemudian akan kempis sendirinya seperti pizza biasa bentuknya. Rasanya nendang meski aroma alkoholnya bisa dibilang terlalu kuat...
Menu lainnya yang dicoba yaitu Baby Back Ribs, hmm yummy finger lickin' good, meski kentang gorengnya agak terlalu kering. Sama halnya dengan Fish Fingers and Chips yang disajikan seperti light bites. Ikannya juga empuk dan meleleh.
Untuk pasta, yang dicoba waktu itu Spaghetti Aglio Olio with Scallop yang rasanya agak pedas, dikombinasikan dengaan scallop yang kenyal dan gurih. Yum!
Menu yang dipesan: Volcano Pizza Cheesy Cheese, Baby Back Ribs, Fish Fingers and Chips, Spaghetti Aglio Olio with Scallop
Tanggal kunjungan: 08 Januari 2015 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000