
Review Pelanggan untuk Blue Doors
Cabang Baru di Menteng
oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 02 April 2025 (15 hari yang lalu)
1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Kedai kopi yang satu ini sudah memiliki beberapa cabang di kota-kota lainnya. Kali ini saya berkunjung ke cabang baru di darrah Menteng.
Lokasinya ada di rumah tua dengan berbagai hiasan dinding, meja hingga ubin yang menambah kesan vintage. Di atasnya terdapat lampu kristal gantung berwarna kuning temaram yang cukup besar dan menambah sedikit sentuhan elegan.
Untuk tempat duduknya ada di bagian indoor maupun outdoor dan terdiri dari 2 lantai. Namun kayu di lantai 2 terkesan agak ringkih karena kerap berderit ketika diinjak.
Sistem di sini self service, jadi pesan dulu di kasir dan diberi alat yang bisa berbunyi, kemudian ambil sendiri. Pembayaran bisa cashless atau uang cash namun harus uang pas.
Dari segi pelayanan cukup ramah. Ketika kami pulang, staff mengucapkan terima kasih. Ini cukup berkesan mengingat di tempat tertentu staff diam saja ketika pengunjung keluar.
Satu hal yang saya suka dari tempat ini, sistemnya cukup fair. Karena self pickup, jadinya tidak diterapkan service charge. Harga yang tertera di menu sudah nett.
Saya mencoba :
1. Brownies Ketan Hitam (Rp. 38.000)
Saat saya berkunjung, opsinya ada sejenis cake warna warni, cheese cake dan brownies ini.
Saya bukan penikmat manis namun saya cukup suka dengan browniesnya. Tekstur brownies padat, namun tidak seret. Ada rasa ketan hitam dan di adonan ada potongan sejenis kacang dan ada sejenis selai coklat di atasnya.
2. Swiss Latte (Rp. 60.000)
Merupakan kopi latte dengan susu dan sirup karamel.
Buasanya saya menghindari karamel, namun karena beberapa minuman yang saya mau habis, jadi saya mencoba.
Ada sedikit hint rasa caramel namun tidak manis berlebih. Somehow ada sedikit hint rasa gurih pada susunya.
Saya suka karena esnya pas, tidak sampai berlebihan hingga kopinya cepat habis dalam 2-3x teguk namun tetap terasa dingin.
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000