Review Pelanggan untuk Bolo King
Bolo Garlic Cheese❤️
oleh UrsAndNic , 01 Desember 2023 (sekitar 1 tahun yang lalu)
Bolo King ini satu group dengan Sour Sally. Sesuai dengan namanya mereka menjual Bolo Bread dengan varian sweet & Savory. Variannya belum banyak : original, garlic cheese, vanilla custard, Hongkong roasted milk tea, dark chocolate custard, Bolo Salted egg lava, bolo abon bawang dan bolo ice cream. Selain Bolo ada minuman da ice cream cone juga. Saya cobain :
*Bolo Garlic cheese (18k) – Bolonya wangi deh. Bagian luarnya crisp, dalamnya soft banget. Garlic dan cheesenya berasa banget. Recommended
*Hongkong Ice milk tea (17k) – milk teanya enak cukup milky dan terasa earl grey teanya, refreshing banget, Recommended.
Penasaran dengan varian lainnya, pasti akan beli lagi.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000