Review Pelanggan untuk Bumbu Warisan

Bakmi Bagan

oleh Tirta Lie, 25 November 2017 (hampir 7 tahun yang lalu)

3.8
Foto Makanan di Bumbu Warisan

Bakmi khas Bagan mempunyai tampilan yang hampir sama dengan Bakmi khas Singkawang...

Tekstur Mie yang sama lalu memberikan banyak daging pelengkap hanya yang berbeda di bumbu olahannya saja kalau Bakmi khas Singkawang agak cenderung ke asam karena pemakaian cuka sedangkan Bakmi khas Bagan agak cenderung ke manis seperti Bakmi khas Bangka...

Pemakaian daging Chasiu sangat menonjol di Bakmi khas Bagan selain daripada Baso Ikan serta pemakaian bawang goreng...

Biasanya Bakmi khas Bagan dijual dengan sangat murah berkisar di harga 10.000 sampai 15.000 per porsinya tapi untuk di restoran Bumbu Warisan ini Bakmi khas Bagan dijual dengan harga yang agak sedikit mahal...

Tapi walaupun harganya agak sedikit mahal dibandingkan dengan Bakmi khas Bagan lainnya dijamin para konsumen tidak kecewa dengan kelezatan yang disajikannya...

4 bintang kelezatan layak diberikan untuk Bakmi Baganfood Bumbu Warisan ini & layak masuk kedalam kumpulan Bakmi Terlezat di Jakarta...

Menu yang dipesan: Bakmi Bagan

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Bumbu Warisan

(Indonesia)

Ruko Exclusive, Blok E No. 17, Bukit Golf Mediterania
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.5
Suasana:4.0
Harga:2.5
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Tirta Lie

Alfa 2018

1690 Review

931 Makasih