Review Pelanggan untuk Bun Ong

Chasio Garing Madu nya itu lho yang ga nahan!

oleh Marissa Setiawan, 17 Februari 2014 (10 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Bun Ong

One of my favourite food in town! Itu hal pertama yang langsung ada di otak saya setiap kali denger bubur Bun Ong. Yang buat saya hobi bolak-balik ke resto ini bukan karena buburnya, tapi karena chasio garing madu. Buat yang ga tau apa itu chasio, chasio itu adalah daging babi yang warnanya merah. Chasio garing madunya enak banget. Madunya ngebuat rasa chasio yang biasa aja menjadi luar biasa. Menu ini ga pernah absen setiap kali saya datang ke sana. Untuk memakannya saya lebih prefer dengan nasi hainam dibandingkan dengan bubur. Untuk suasana, lebih ke suasana restoran keluarga. Restonya yang di Kota relatif tidak begitu ramai jadi setiap kali dateng pasti langsung dapat tempat. 

Menu yang dipesan: Chasio Garing Madu

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!

Informasi

Bun Ong

(China)

Jl. Hayam Wuruk No. 80A, Hayam Wuruk, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.6
Rasa:5.0
Suasana:3.0
Harga:3.0
Pelayanan:3.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Marissa Setiawan

151 Review

14 Makasih