Review Pelanggan untuk Calava

Choco Signature

oleh Stallone Tjia (Instagram: @Stallonation), 09 November 2019 (sekitar 5 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.2
Foto Makanan di Calava
Foto Makanan di Calava

Sambil menelusuri Mall Ciputra ada juga Calava yang spesialis minuman cokelat. Karena masih haus dan butuh yang dingin2 juga pesanlah yang Choco Signature.

Melihat sekilas cara pembuatannya yaitu dengan es batu yang sudah dihancurkan, susu, dan krim cokelat yang masih hangat. Disarankan sama mbaknya untuk dikocok dulu gelasnya hingga merata sebelum diminum.

Waktu sebelum dikocok sih gradasi warnanya bagus. Putih di bagian bawahnya dan cokelat di bagian atasnya perlahan merembes lumer ke bawah.

Setelah dikocok dan diminum, wow oke juga rasanya. Rasa cokelatnya ga terlalu pekat sih tapi gak terlalu manis cokelat yang bikin eneg juga. Untuk ukuran es batu yang banyak tapi lumayan bertahan lama juga habisnya minumannya pas diminum. Mungkin karena sudah agak dihancurkan jadi sudah meleleh apalagi krim cokelat yang dipakai masih agak hangat. Yah mungkin itu.

Overall sih it was really nice apalagi dengan harga IDR 20.000 saja. Lain kali mau coba yang rasa lainnya.

Foto lainnya:

Foto Interior di Calava
Foto Interior di Calava
Foto Makanan di Calava
Foto Makanan di Calava
Foto Makanan di Calava
Foto Makanan di Calava
Foto Makanan di Calava

Menu yang dipesan: Choco Signature

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Calava

(Minuman)

Mall Ciputra Jakarta, Lantai 2
Jl. Arteri S. Parman, Grogol, Jakarta Barat


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:3.7
Harga:4.3
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Stallone Tjia (Instagram: @Stallonation)

Alfa 2022

1048 Review

1513 Makasih