Review Pelanggan untuk Celsius Cafe & Grill
Cafe Luas Seperti Restoran
oleh Velvel , 23 Juni 2019 (5 tahun yang lalu)
Avocado Espresso
Setelah uji coba LRT Jakarta dan turun di stasiun Velodrome, kami ke Celcius Cafe & Grill yang lokasinya di seberang Jakarta International Velodrome. Akses ke sini termasuk mudah. Setelah turun dari stasiun LRT Velodrome, kita bisa menyeberang untuk menuju ke cafe ini.
Celcius Cafe & Grill menurut gue lebih mirip seperti restoran daripada cafe. Mereka memiliki space yang luas, sehingga seringkali dijadikan tempat event.
Yuk intip apa yang kami coba!
Nasi Goreng Iga Sapi (Rp 78,000)
Untuk menu nasi goreng, kita bisa request level pedasnya. Gue pilih pedas sedikit. Nasi goreng polos disajikan dengan iga sapi bakar, kerupuk, dan acar. Iga sapi dibakar dengan saus barbecue yang manis. Tekstur iga sapinya aga keras untuk dipotong.
Nasi Goreng Spesial (Rp 55,000)
Menu nasi goreng spesial dan komplit ini disajikan dengan sate ayam dengan saus kacangnya, smoked beef balado, telur goreng mata sapi, acar, dan sambal pedas. Gue lebih pilih menu ini dibanding menu sebelumnya karena ini lebih worthed.
Avocado Espresso (IDR 38,000)
Gelas tinggi yang terdiri dari campuran essence alpukat, satu shot espresso, fresh milk. sirup cokelat, dan whipped cream.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Avocado Espresso, Nasi Goreng Spesial, Nasi Goreng Iga Sapi
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: