Review Pelanggan untuk Churrobites (The Churros Enthusiast)

Perfect Companion

oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 22 Desember 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Churrobites (The Churros Enthusiast)
Foto Makanan di Churrobites (The Churros Enthusiast)

Lagi lewat daerah Tebet dan lihat ada tenant Churrobites di pinggir jalan, langsung deh melipir dan beli untuk dibawa pulang. Awalnya sih gue mau beli yang Classic Dips aja tapi ditawarin staffnya untuk sekalian beli yang Packages karena lebih murah dengan porsi yang lebih banyak, okelah gue ikut aja.

Gue pilih paket Perfect Companions (59.000) yang isinya ada 10 stick churros dengan 2 dip sauce dan 2 minuman. Untuk dip saucenya gue pilih chocolate dan butterscotch dan minumannya gue pilih Es Kopi Kental dan Fresh Lemonade. Menurut gue churros mereka enak karena tekstur luarnya crunchy tapi dalamnya tetap lembut dengan kematangan yang pas, rasanya juga nggak hambar karena ada sedikit rasa gurih dan ada taburan cinnamon sugar di atasnya. Dip saucenya juga enak, yang chocolate nggak terlalu manis tapi juga nggak pahit, tapi gue sih lebih suka butterscotch karena lebih enak.

Kalau minumannya untuk es kopi kental menurut gue kopinya cukup strong dan teksturnya kental sesuai namanya sedangkan fresh lemonade asem bangeeet tapi cukup menyegarkan.

Foto lainnya:

Foto Eksterior di Churrobites (The Churros Enthusiast)
Foto Eksterior di Churrobites (The Churros Enthusiast)

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Churrobites (The Churros Enthusiast)

(Snack)

Jl. Tebet Utara Dalam No. 15, Tebet, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.2
Rasa:3.5
Suasana:3.0
Harga:3.0
Pelayanan:3.0
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

Alfa 2022

1425 Review

912 Makasih