Review Pelanggan untuk Coffee Noir

Nice Coffee Shop in Sunter

oleh Selfi Tan, 16 Juni 2016 (hampir 8 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Coffee Noir
Foto Makanan di Coffee Noir

Coffee Shop yang satu ini terletak di bagian belakang dari Sate Kuah Pontianak dan seperti juga satu tempat dengan yang berjualan bakmi. Sepertinya masih satu kepemilikan. Coffee shopnya sendiri dibatasi dan terdapat pintu untuk masuk. Jadi masih di dalam satu ruangan tersendiri. Ukuran tempat tidak begitu besar. Tablenya juga tidak begitu banyak. Ada yang di meja panjang, table pendek dan ala bar di bagian depan dekat jendela.

Orangnya ramah-ramah dan pas di sini berasa lagi sama keluarga. Karena lagi ngomong pakai Bahasa Tiochiu XD

Ke sini berbekal potongan harga dari salah satu apps. Ada pilihan 2 atau 4 drinks. Aku memilih yang 2 drinks dengan total harga 33k

Green Tea Latte
Rasanya lumayan, antara matcha dan susunya pas. Rasanya pun tidak terlalu manis. Untuk latte artnya sih kayaknya kebanyakan susu, jadi ga kelihatan latte artnya.

Du Taro Cremeaux 
Minuman ini dari penampakannya adalah taro latte. Rasa taronya enak dan manisnya juga pas.


Di sini tidak begitu ramai, jadi enak untuk berlama-lama di sini entah untuk bikin tugas atau kerja. 

Foto lainnya:

Foto Interior di Coffee Noir
Foto Interior di Coffee Noir
Foto Interior di Coffee Noir

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Coffee Noir

(Kafe)

Ruko Sunter Paradise, Blok F20 No. 7
Jl. Danau Sunter Utara, Sunter, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.0
Suasana:3.5
Harga:3.5
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

1881 Makasih