Review Pelanggan untuk Cream Fiction
Strawberrry cheese cake ice cream
oleh UrsAndNic , 19 September 2020 (4 tahun yang lalu)
Sudah lama penasaran dengan ice cream ini karena ice cream ini ada dibeberapa outlet Burgreens dan ada beberapa variannya yang dibuat untuk vegan. Tempatnya berupa stand yang cukup besar dan eye catching. Ada seating area yang nyaman dengan dua meja kecil untuk yang ingin menikmati ice creamnya langsung di tempat. Tasting beberapa flavour akhirnya pesan salah satu best sellernya yaitu Ferrero dan strawbery cheese cake. Ini untuk cup yang regular 59k bisa untuk 2 flavours.
Suka banget dengan kedua varian ini. Ferreronya enak deh, manisnya pas, lembut dan masih ada tekstur hazelnut chunks. Strawberry cheese cake juga enak cheesy dan terasa asam seger karena campuran taste fresh strawberrynya.
Tekstur ice cream ini agak creamy dan sedikit lengket dan untuk kedua varian ini punya long aftertaste yang enak dan mewah. Recommended. Next time saya akan cobain varian ice cream sandwichnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
(Es Krim)
Reviewer: