
Review Pelanggan untuk D'low Meat Gastro
D’Low Meat Gastro tempat makan baru yang ada di Jalan Panglima Polim IX ini punya tempat yang nyaman banget. Enak buat nongkrong bareng teman. Suasananya yang terkesan hangat dengan pencahayaan lampu yang ga begitu terang dan dengan meja dan kursi yang nyaman untuk duduk jadi semakin betah berlama-lama di restaurant ini. Untuk tempat parkir juga lumayan luas untuk mobil dan motor.
Menu dari D’Low Meat Gastro ini lengkap dari main course, dessert dan beverage. Menunya diantaranya ada Over Rice (Chicken), Over Rice (Beef) yang merupakan menu daging dan daging ayam dengan nasi. Menu steak, menu Big D’low yang merupakan menu untuk beberapa orang. Gastro Hangout, beberapa menu camilan atau semacam finger food. Sweet D’low, beberapa menu cake dan menu yang manis. Untuk beveragenya ada berbagai macam kopi dan jus.
Pelayanan dari D’low Meat Gastro ini bagus. Begitu datang langsung disambut dan dipersilakan duduk dan juga lansung dikasih menu untuk dipilih. Pelayannya ramah banget. Cepat tanggap dengan keinginan konsumen. Dan proses pembuatan makanan dan minumannya juga cepat.
Menu-menu yang saya coba diantaranya dari menu Over Rice Chicken, D’low Sweet yaitu Chicken Hammered Sambal Matah dan Brownies Melted Lava Cake. Minumnya Honey Dew Juice.
CHICKEN HAMMERED SAMBAL MATAH (Rp. 35.000)
Menu ini adalah salah satu menu dari Over Rice Chicken. Chicken crispy dengan sambal matah dan disajikan dengan nasi Hainan. Kalo dilihat di menunya, menu ini merupakan salah satu menu yang recommended dari D’Low Meat Gastro ini. Ayamnya itu ayam digoreng tepung biasa dengan sambal matah di atasnya. Rasa sambalnya dominan rasa cabenya saja, kurang terasa bawang dan serainya. Nasi hainannya lumayan enak cuma semakin ke bawah nasinya semakin berminyak banyak banget. Mungkin minyak dari sambal matahnya turun ya. Di sajikan dengan mangkok yang bagus banget bergambar ayam jago.
BROWNIES MELTED LAVA CAKE (Rp. 25.000)
Ekspektasi waktu pesan menu ini adalah sebuah brownies cake yang fluffy, sponge sesuai yang tertulis di menunya Fluffy Brownies Sponge with Chocolate Lava. Tapi ga tau kenapa begitu datang dan saya coba potong browniesnya keras banget sekeras-kerasnya. Susah banget dipotong dengan sendok. Kayaknya ada yang salah dengan brownies cakenya. Ga fluffy atau sponge. Beneran keras. Jadi itu cake chocolate yang keras dengan lubang di tengahnya yang diisi dengan chocolate cair. Saking susahnya dipotong dengan sendok ya akhirnya saya makan pake tangan dan waktu dimakan kayak cookies atau kue kering yang beneran kering.
HONEY DEW JUICE (Rp. 27.000)
Minuman ini rasanya seperti jus timun suri dengan sepotong kecil melon di gelasnya. Rasanya memang seperti timun suri dan ga berasa madunya sama sekali.
Jadi, untuk D’Low Meat Gastro ini punya tempat yang sangat nyaman dan enak banget. Pelayanan ramah, cepat dan bagus. Untuk makanannya lumayan. Cocok banget deh tempatnya buat nongkrong.
Instagram : @saepulhdyt
Menu yang dipesan: Chicken Hammered Sambal Matah, Brownies Melted Lava Cake, Honey Dew Juice
Harga per orang: < Rp. 50.000