Review Pelanggan untuk Din Tai Fung

In Depth : Din Tai Fung, Pacific Place

oleh Micwengeneral B, 13 Februari 2018 (sekitar 6 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Interior di Din Tai Fung
Foto Makanan di Din Tai Fung

Lagi pilek. Jadi kemarin makan lamian saja di Din Tai Fung cabang Pacific Place. Saya biasa memesan mi angsio sapinya.
Mi angsio sapi Din Tai Fung selalu bikin saya kesengsem!
Saya juga menyukai jiaozi dan bakpaonya. Ayam goreng cabenya juga enak, walau ayam goreng cabe kepunyaan Imperial Treasure/Imperial Shanghai Lamian sebenarnya juga enak.
Sayang value for moneynya juga tidak sebaik Imperial Treasure, seperti biasa Din Tai Fung. Kemarin pesan lamian angsionya itu, bakpao 3 biji, sup wonton vegetarian, dan sup jagung, habis 315 ribuan. Bagusnya, tidak ada pembulatan bill di sana.
Walaupun mahal, lamian angsio sapinya itu no competition, lah. Wajar pernah dapat penghargaan Jakarta Java Kini dan top ten resto (seingat saya dapat Michellin star juga).
Tempatnya juga ramah disabilitas dan cukup bersih. All in all, pertama kali saya menyukai kembali chinese resto yakni melalui Din Tai Fung, dan saya tidak bisa menyangkalnya.
All time my habitat lah. Lagi pilek pun juga ke sana, seruput minya itu yang hangat - hangat.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Din Tai Fung
Foto Makanan di Din Tai Fung

Menu yang dipesan: Lamian angsio sapi Bakpao ayam sayur

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Din Tai Fung

(China)

Pacific Place Mall, Lantai 5
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:3.9
Suasana:3.7
Harga:3.3
Pelayanan:3.8
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil Micwengeneral B

Alfa 2021

1086 Review

1557 Makasih