Review Pelanggan untuk Funtasty

Minuman Unik

oleh Fannie Huang||IG:@fiehuang, 20 Februari 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih

4.4
Foto Makanan di Funtasty
Foto Makanan di Funtasty

Merupakan kedai minuman yang Instagramable dan nyaman. Tempatnya sendiri sama dengan Garage Cafe yang menjual aneka masakan khas rumahan.

Untuk minumannya aku mencoba :

1. Pinky Winky (IDR 30k)

Merupakan minuman yang menggunakan Gin sebagai salah satu bahan baku. Namun bagi kalian yang tidak suka alkohol, bisa request tanpa gin dengan harga yang lebih terjangkau, yakni 25k.

Rasa nya asam segar dengan rasa Gin yang cukup terasa namun tidak terlalu strong.

Di dalamnya juga ada jelly yang rasanya nggak terlalu manis.

2. Galaxy (IDR 30k)

Perpaduan warna minumannya cantik dan rasa tidak terlalu kuat.

Sebaliknya rasa jelly nya lebih mendominasi namun jellynya lembut. Dan terdapat rasa leci pada jellynya.

3. Cendol Rhum (IDR 30k)

Aku kurang suka minuman khas Indonesia semacam cendol atau sejenisnya karena rasa yang terlalu manis.

Namun ternyata aku malah suka minuman ini. Cendolnya sendiri menggunakan jelly. Aku prefer ini ketimbang cendol sungguhan yang kenyal gimana gitu.

Rasa rhumnya samar-samar terasa di ujung lidah meski tidak terlalu kuat dan yang aku suka rasa manisnya pas.

Gula arennya sendiri tidak terlalu manis serta tidak mendominasi rasa.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Funtasty

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Funtasty

(Kafe)

Garage Cafe
Jl. Pluit Permai I No. 46, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.0
Suasana:4.4
Harga:3.7
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3085 Review

1569 Makasih