Review Pelanggan untuk Goffee
Goffee Essentials
oleh Selfi Tan, 25 Maret 2023 (hampir 2 tahun yang lalu)
Goffee Coffee membuka cabang terbaru di Cempaka Putih dengan tema tropical, tempatnya cakep dan terbilang besar. Lokasi bisa dicapai dengan transjakarta dan turun di Halte Cempaka Tengah. Untuk parkiran bisa parkir di area depannya.
Tempatnya mostly banyakan di outdoor. Kalau mau laptopan juga bisa karena banyak stop kontak dan ada wifi.
Pas ke sini pesan salted caramel latte free donat gula putih bubuk. Salted caramel lattenya enak, ga terlalu manis dan kopinya masih terasa. Donatnya empuk dan baru digoreng kalau ada pesanan.
Ambiencenya cozy dan enak buat berlama - lama di sini. Kalau aku prefer duduk di indoor karena datang di pagi hari, kalau outdoor lebih enak sore ke malam. Mereka juga ada live music di sini.
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000