Review Pelanggan untuk Hello Wagyu!
Wagyu Rice Bowl
oleh JC Wen, 23 Juni 2020 (4 tahun yang lalu)
Wagyu Rice Bowl
Wagyu Rice Bowl
*Review untuk pesan antar atau bazar kuliner.
Lagi pengen wagyu dan ketemu tempat ini, lokasinya agak jauh memang dari kantor, tapi masih oke karena dapat gratis ongkir dari GoFood dan ada promo juga. Sayangnya kemasannya gak di seal atau di selotip. But it's oke selama makanannya bersih.
1. Wagyu Rice Bowl
Aku pesan wagyu rice bowl dengan saus shoyu, vegetable mix dan scrambled egg. Perpaduan rasanya gurih dan enak. Beef wagyunya juicy dan wangi, cocok banget sama sauted vegetable dan saus shoyunya. Apalagi kalau makan semua toppingnya dalam satu sendok, lengkap banget rasanya di mulut.
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: